Polres Sanggau Sediakan Angkutan Balik Mudik Gratis Sanggau-Pontianak
Sanggau (Suara Kalbar) – Polres Sanggau kembali menyediakan angkutan Balik Mudik Gratis untuk rute Sanggau-Pontianak yang akan dilaksanakan pada Rabu (26/04/2023) pagi pukul 07.30 Wib.
Kapolres Sanggau AKBP Suparno Agus Candra Kusumah, ketika dikonfirmasai mengatakan bahwa pihaknya menyediakan angkutan balik mudik gratis dengan 3 bus dalam rangka mempermudah arus balik lebaran tahun 2023.
“Untuk titik kumpul keberangkatan di Mapolres Sanggau dan titik penjemputan di Mapolresta Pontanak. Jika nanti arus balik mudik melebihi kapasitas yang di sediakan, maka Polres Sanggau menyiapkan angkutan cadangan lainnya,” katanya.
Dikatakan Kapolres untuk pendaftaran silahkan menghubungi nomor HP yang tertera di pamplet atau datang langsung ke Mapolres Sanggau, pendaftaran untuk balik mudik gratis sudah di mulai hari Senin 24 April hingga Selasa 26 April 2023.
“Untuk Pendaftaran masih kita buka hingga pukul 18.00 WIB, dan untuk nomor pendaftaran di 085252090768,” tutupnya.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now





