SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Sanggau Angka Putus Sekolah di Sanggau Capai Lebih dari 3.000 Pelajar

Angka Putus Sekolah di Sanggau Capai Lebih dari 3.000 Pelajar

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sanggau, Alipius. SUARAKALBAR.CO.ID/Istimewa

Sanggau (Suara Kalbar) – Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sanggau, Alipius, mengungkapkan berdasarkan catatan yang dimiliki dinasnya bahwa angka putus sekolah di Kabupaten Sanggau saat ini mencapai 3 ribuan pelajar.

“Angka putus sekolah kita sampai tahun 2026 ini diatas tiga ribuan. Untuk pastinya nanti saya cek di kantor, tapi diatas tiga ribuan,” ungkap Alipius usai pelantikan Kepala Sekolah di aula SMPN 2 Sanggau, Selasa (20/01/2026).

Alipius menjelaskan bahwa tiga ribuan pelajar putus sekolah itu merupakan akumulasi dari seluruh jenjang pendidikan, dengan yang terbanyak berada pada jenjang SMA.

“Putus sekolah di kita yang terbanyak itu jenjang SMA, karena memang SMA itu letaknya di ibukota kecamatan, sedangkan pelajar kita menyebar, ada yang di pedesaan, mungkin karena letak sekolah yang jauh dari tempat tinggal siswa, sehingga membuat mereka lebih memilih untuk tidak melanjutkan pendidikan,” ujarnya.

Pemkab Sanggau telah melakukan berbagai intervensi untuk memperkecil angka putus sekolah, seperti menyekolahkan kembali pelajar yang masih dalam usia sekolah dan memasukkan mereka ke Pusat Kegiatan Belajar Mengajar (PKBM) mengikuti paket A, B, C, untuk pendidikan nonformal.

“Tapi terus terang, kalau putus sekolahnya karena faktor ekonomi, itu mudah mengajaknya. Yang susah ini kalau dari merekanya memang sudah tidak mau sekolah,” pungkas Alipius.

Penulis: Darmansyah

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Komentar
Bagikan:

Iklan