SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Sambas Kecelakaan Maut di Santok Sajingan Besar, Warga Jawai Sambas Meninggal Dunia

Kecelakaan Maut di Santok Sajingan Besar, Warga Jawai Sambas Meninggal Dunia

Laka lantas di kawasan Santok, Kecamatan Sajingan Besar, Sambas (Suarakalbar.co.id/ist)

Sambas (Suara Kalbar) – Kecelakaan lalu lintas maut terjadi di kawasan Santok, Kecamatan Sajingan Besar, pada Senin (28/12/2025) yang melibatkan sepeda motor dan sebuah mobil. Dalam peristiwa tersebut, pengendara sepeda motor dilaporkan meninggal dunia (MD).

Korban diketahui merupakan warga Semperiuk, Kecamatan Jawai.

Lobo, salah seorang warga mengatakan kecelakaan terjadi saat mobil melaju dari arah Aruk menuju Sambas, sementara sepeda motor datang dari arah berlawanan menuju Aruk. Insiden tabrakan tersebut terjadi tepat di wilayah Santok, Sajingan Besar.

“Mobil dari arah Aruk mau pulang ke Sambas, sedangkan motor dari arah Sambas naik ke Aruk. Kejadiannya di daerah Santok,” ujar Lobo.

Ia menjelaskan, sekitar 100 meter sebelum titik kecelakaan, pengendara motor sudah terlihat tidak stabil. Menurutnya, motor tersebut melaju dengan kecepatan tinggi dan terlihat oleng saat dikendarai.

“Dari jarak kurang lebih 100 meter sudah terlihat motor itu oleng dan lajunya kencang. Sempat mengambil jalur mobil, sehingga sopir mobil panik,” jelasnya.

Lobo menambahkan, meskipun pengendara motor sempat kembali ke jalurnya, namun tak lama kemudian kembali masuk ke jalur mobil. Kondisi tersebut membuat sopir mobil semakin bingung hingga akhirnya tabrakan tidak dapat dihindari.

“Motor kembali mengambil jalur mobil, sampai akhirnya bertabrakan di bagian depan kiri mobil, tepat di sisi kiri sopir,” tambah Lobo.

Ia juga menambahkan, bahwa seluruh penumpang mobil memberikan penjelasan yang sama terkait kronologi kecelakaan. Penumpang mobil yang berjumlah sekitar lima orang.

“Sepeda motor mengalami kerusakan parah dengan tingkat kerusakan diperkirakan mencapai 85 persen. Sementara korban mengalami luka serius pada bagian paha dan kepala,” tambahnya.

Penulis: Serawati

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Komentar
Bagikan:

Iklan