SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Seleb Captain America Tinggalkan Harley-Davidson, Kini Tunggangi Motor Triumph di Avengers: Doomsday

Captain America Tinggalkan Harley-Davidson, Kini Tunggangi Motor Triumph di Avengers: Doomsday

Captain America ganti motor ikonik Harley-Davidson ke Triumph buatan Inggris di film baru, simbolkan perubahan citra Steve Rogers yang kini lebih matang dan kalem. (Google)

Suara Kalbar – Captain America kembali menjadi sorotan setelah teaser pertama film Avengers: Doomsday dirilis. Namun, fokus penggemar kali ini bukan hanya pada kembalinya Steve Rogers (Chris Evans) dari masa pensiun, melainkan pada sepeda motor yang ia kendarai.

Karakter yang identik dengan gaya hidup Amerika ini dipastikan telah menukar Harley-Davidson ikoniknya dengan sepeda motor Triumph buatan Inggris. Dikutip Rideapart, Kamis (25/12/2025), perubahan ini mengejutkan para penggemar, mengingat Captain America selalu terlihat mengendarai Harley-Davidson di sepanjang film-film MCU sebelumnya.

Dalam teaser yang diluncurkan, Rogers terlihat mengendarai motor besar vintage merek Triumph. Adegan menampilkan Rogers mengendarai motor itu menuju rumah tempat ia menetap bersama Peggy Carter, menunjukkan kembalinya latar belakang pahlawan tersebut pasca-perjalanan waktu di Avengers: Endgame.

“Keputusan Marvel Studios untuk mengganti motor Cap dari pabrikan Amerika ke pabrikan Inggris ini dianggap sangat disengaja. Dalam MCU, setiap detail visual memiliki makna. Hal ini segera memicu spekulasi luas di kalangan penggemar, terutama terkait nasib Peggy Carter yang berasal dari Inggris,” tulis Rideapart.

Selain perubahan motor, teaser juga mengisyaratkan bahwa Steve Rogers kini telah memiliki keluarga. Ia terlihat mengenakan cincin kawin dan menggendong seorang bayi. Namun, kehadiran motor Triumph ini menjadi salah satu detail yang paling banyak diperdebatkan.

Beberapa penggemar menganalisa motor baru tersebut sepertinya hendak menghadirkan imej baru Steve Rogers yang sudah berkeluarga. Alih-alih rebel, layaknya imej pengendara Harley-Davidson, Steve Rogers menjadi pribadi yang tenang dan matang seperti imej motor-motor Triumph.

Hingga saat ini Triumph memang tidak memberikan keterangan resmi terkait dukungan tersebut. Begitu juga dengan Marvel yang tentunya pasti sudah mendapat sokongan besar dari Triumph mengingat motor Inggris tersebut diekspose dengan sangat khusus di teaser tersebut.

Sumber: Beritasatu.com

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Komentar
Bagikan:

Iklan