SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda TNI-Polri TNI AU dan Bulog Gelar Gerakan Pangan Murah di Sungai Raya

TNI AU dan Bulog Gelar Gerakan Pangan Murah di Sungai Raya

Bupati Kubu Raya Sujiwo mengapresiasi kolaborasi TNI Angkatan Udara Lanud Supadio dan Bulog Kalimantan Barat dalam menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) di Taman Dirgantara Lanud Supadio, Kecamatan Sungai Raya/ ANT

Kubu Raya (Suara Kalbar) – TNI Angkatan Udara Lanud Supadio berkolaborasi dengan Bulog Kalimantan Barat menyelenggarakan Gerakan Pangan Murah (GPM) untuk membantu meringankan beban ekonomi masyarakat yang digelar di Taman Dirgantara Lanud Supadio, Kecamatan Sungai Raya.

“GMP ini jelas sangat membantu masyarakat karena meringankan beban mereka. Kegiatan ini juga untuk menstabilkan harga pasar, dan berkaitan langsung dengan upaya pengendalian inflasi,” kata Bupati Kubu Raya Sujiwo di Sungai Raya, Jumat.

Kegiatan pasar murah yang merupakan bagian dari Bakti Teritorial TNI AU tersebut dinilai sangat bermanfaat bagi masyarakat, terutama dalam meringankan beban ekonomi dan menjaga kestabilan harga bahan pokok di wilayah Kabupaten Kubu Raya.

Dalam kegiatan itu, Sujiwo juga memberikan subsidi tambahan bagi sekitar 100 warga pertama yang hadir di lokasi. Setiap pembeli mendapatkan potongan harga sebesar Rp3.000 per produk minyak goreng, serta subsidi tambahan Rp5.000 untuk pembelian beras.

“Subsidi tambahan ini bentuk komitmen kita dalam membantu masyarakat agar harga bahan pokok semakin terjangkau,” katanya.

Sujiwo menyampaikan terima kasih kepada Komandan Lanud Supadio beserta jajaran atas sinergi dan kontribusi aktif dalam kegiatan sosial yang berdampak langsung bagi kesejahteraan masyarakat.

“Saya melihat gerakan TNI dalam kegiatan pangan murah ini sangat masif dan benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Terima kasih kepada Danlanud dan seluruh jajaran TNI AU yang telah menginisiasi kegiatan luar biasa ini,” katanya.

Lebih lanjut, Sujiwo juga menyoroti peran Lanud Supadio dalam menata kawasan Taman Dirgantara yang kini telah bertransformasi menjadi ruang publik representatif dan pusat aktivitas ekonomi warga Kubu Raya.

“Dulu tempat ini kumuh dan gelap gulita. Sekarang sudah menjadi ruang publik yang luar biasa. Bahkan, setiap malam ratusan pelaku UMKM mencari rezeki di sini. Ini bukti bahwa sinergi antara TNI AU dan Pemkab Kubu Raya membawa keberkahan,” katanya.

Kegiatan Gerakan Pangan Murah di Lanud Supadio menjadi bagian dari upaya bersama pemerintah daerah, TNI, dan Bulog dalam memperkuat ketahanan pangan daerah, menekan laju inflasi, serta memperluas akses masyarakat terhadap kebutuhan pokok dengan harga terjangkau.

Sumber: ANTARA

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan