MSIG Life Resmi Hadir di Pontianak, Tawarkan Proteksi Finansial dan Peluang Karier
Pontianak (Suara Kalbar)- MSIG Life resmi membuka layanan di Pontianak untuk memperluas akses proteksi finansial sekaligus menghadirkan peluang usaha dan pengembangan karier bagi masyarakat lokal.
CEO & Presiden Direktur MSIG Life, Wianto Chen, menyebutkan langkah ini sejalan dengan geliat pertumbuhan ekonomi Kalimantan Barat yang mencatat tren positif.
“Pada Triwulan II-2025, pertumbuhan ekonomi di Kalbar mencapai 5,59% (yoy) dengan sekitar 65,9% penduduk berada di usia produktif,” ujarnya di Komplek Ruko Mega Mall Blok I No.16, Kota Pontianak, Senin, 29 September 2025.
Wianto menambahkan, kehadiran MSIG Life di Pontianak diharapkan mempermudah masyarakat mendapatkan layanan proteksi finansial sekaligus menciptakan peluang usaha dan karier baru di sektor asuransi.
“Di tengah gejolak global, fundamental keuangan MSIG Life tetap kuat dengan Risk-Based Capital (RBC) 1.639,57% per Juli 2025, jauh di atas ketentuan minimum 120%,” jelasnya.
Lebih lanjut, Wianto menyebutkan bahwa MSIG Life memiliki pengalaman lebih dari 40 tahun sebagai penyedia proteksi keuangan di Indonesia.
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now




