SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Teknologi iPhone 17 Air: Apple Siapkan Ponsel Ultra-Tipis, Apa Risikonya?

iPhone 17 Air: Apple Siapkan Ponsel Ultra-Tipis, Apa Risikonya?

iPhone 17 Air yang miliki desain super tipis. (Gizmochina/Ist)

Suara Kalbar – Apple diperkirakan akan memperkenalkan jajaran iPhone 17 pada acara peluncuran Selasa (9/9/2025) mendatang. Salah satu model yang paling ditunggu adalah iPhone 17 Air, yang disebut-sebut sebagai versi ultra-tipis dan menjadi kejutan besar bagi raksasa teknologi tersebut.

Melansir Cnet, Jumat (5/9/2025), meski desain ramping ini menawarkan kenyamanan lebih saat digenggam, sejumlah analis mengingatkan adanya potensi kompromi. Ketipisan bodi bisa saja mengorbankan kualitas kamera maupun daya tahan baterai. Selain itu, bingkai yang lebih tipis tidak serta-merta membuat harganya lebih terjangkau.

iPhone 17 Air diprediksi akan menjadi iPhone paling tipis sepanjang sejarah. Namun, belum jelas bagaimana respons konsumen terhadap konsep ini. Apakah mereka akan tertarik dengan desain segar meskipun fiturnya tidak sekuat iPhone 17 Pro?

Bagi Apple, langkah menghadirkan iPhone sangat tipis diyakini sebagai bagian dari strategi jangka panjang. Sejumlah laporan, termasuk dari Bloomberg, menyebutkan desain ini bisa menjadi pijakan menuju pengembangan iPhone lipat yang direncanakan meluncur pada 2026.

Bahkan, rumor juga beredar bahwa pada 2027 Apple akan menghadirkan iPhone edisi ulang tahun ke-20 dengan desain kaca lengkung baru.

Analis rantai pasokan ternama, Ming-Chi Kuo, turut menguatkan spekulasi ini. Ia menyebut Apple sedang menyiapkan peluncuran besar tahun depan yang kemungkinan berkaitan dengan inovasi perangkat lipat.

Jika selama ini banyak pengguna menilai iPhone cenderung mempertahankan desain serupa dari tahun ke tahun, kehadiran iPhone 17 Air bisa menjadi titik awal perubahan besar.

Sumber: Beritasatu.com

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan