Dinkes Kubu Raya Perkuat Pengawasan Pangan Program MBG
Kubu Raya (Suara Kalbar) – Guna memastikan program makanan bergizi gratis Dinas kesehatan Kubu Raya turut andil bagian dalam aspek gizi, keamanan pangan bagi penerima manfaat dari MBG tersebut.
Kabid Kesmas Dinas Kesehatan Kubu Raya Martinus Chrisyanto mengatakan Adanya program Makan Bergizi Gratis yang menjadi program prioritas nasional untuk meningkatkan status gizi pada anak sekolah dan satuan pendidikan lainnya, ibu hamil, ibu menyusui dan balita.
“Maka Puskesmas sebagai Unit Pelaksana Teknis di wilayah perlu memperhatikan dan melaksanakan langkah-langkah dalam rangka pengawasan keamanan pangan program MBG tentang Dukungan Pelaksanaan Pembinaan dan Pengawasan Keamanan Pangan Olahan Siap Saji Pada Program Makan Bergizi Gratis,” kata Martinus Jumat (26/09/2025).
Martinus menuturkan Dinas Kesehatan siap mendampingi dan melakukan pembinaan dan pelatihan kepada SPPG atau mitra MBG di Kubu Raya Agar kasus keracunan dan masalah masalah di dapur SPPG tidak berdampak pada kesehatan penerima manfaat.
“Dinkes akan melakukan upaya mitigasi dgn melakukan sosialisasi pembinaan dan pelatihan bagi penjamah makanan di setiap dapur SPPG di Kubu Raya, kami sudah menyiapkan tim gerak cepat untuk antisipasi keracunan masal dengan membuat MOU dengan SPPG,” tuturnya.
Dirinya menjelaskan di Kalbar baru Dinas Kesehatan yang sudah melakukan pelatihan penjamah makanan di SPPG dan membuat MOU pembinaaan dan pengawasan pelaksanaan MBG antara Puskesmas dan SPPG
“Yang sudah dilatih ada 8 SPPG dengan 278 orang yang telah dilatih Penjamah makanan di dapur SPPG di Kubu Raya, dan melakukan visit ke dapur jika diperlukan” tutupnya.
Penulis: Yati
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now




