Pemkab Kubu Raya Akan Jadikan Turnamen Olahraga Sebagai Ajang Cari Bibit Berprestasi
Kubu Raya (Suara Kalbar) – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya, melalui Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) akan jadikan agenda turnamen Volly Ball sebagai tempat pencarian bibit-bibit unggul dan berprestasi.
Hal ini dikarenakan beberapa waktu yang lalu tepatnya di Desa Rengas Kapuas, Kecamatan Sungai Kakap, sempat diadakan Turnamen Volly Ball LAKI CUP 1 2025 antar kecamatan, yang diselengarakan oleh Forum Komunikasi Masyarakat Pondok Harapan Kita (Forkom PHK).
Kadisporapar Kubu Raya, Rini Kurnia Solihat mengatakan, bahwa pemerintah Kabupaten Kubu Raya sangat mendukung dengan adanya kegiatan-kegiatan seperti ini, dan nantinya dapat digunakan sebagai wadah untuk mencari atlet-atlet berprestasi.
“Tentunya Pemkab sangat mendukung pelaksanaan berbagai turnamen olahraga karena ini merupkan wadah sebagai tempat para atlet-atlet berlatih, dan ini juga merupakan ajang tempat bagi kami untuk menemukan bibit-bibit atlet profesional dimasa yang akan datang,” Kada Kadisporapar Kubu Raya usai pelaksanaan kegitan turnamen selesai pada Kamis (03/07/2025) malam.
Rini juga mengatakan bahwa, memang kegiatan tunamen olahraga ini menjadi salah satu kegiatan yang sangat dekat dengan masyarakat terbukti dengan antusiasmenya.
“Dan tentunya kami juga melihat antusiasme masyarakat yang luarbiasa dari berbagi turnamen yang diselenggarakan dan ini menjadi semangat kami, bahwa olahraga masih menjadi hal yang dekat dengan masyarakat,” ungkapnya.
JAda kemungkinan besar, lanjut Rini, bahwa kedepanya kegiatan turnamen olahraga seperti ini akan diselegarakan lagi dan disebar di berbagai kecamatan.
“Kami optimis kegiatan ini dapat berlanjut ditahun tahun sebelumnya, dan tentunya pemkab akan mensupport dengan sebaik-baiknya, bahkan waktu pembukaan ini langsung dibuka oleh bupati, dan itu salah satu bukti bahwa pemkab sangat mendukung kegiatan ini terlebih olahraga,” ucap Kadisporapar.
Dikatakanya lagi bahwa, Pemkab melalui Disporapar menyadari keterbatasan mereka dalam penyelenggaran berbagai turnamen olahraga, maka dari itu peran masyarakat juga diperlukan untuk menjadi penyelenggara turnamen dan tentunya akan disupport oleh Pemkab.
“Kami juga menyadari bahwa sebagai pemerintah tidak dapat sepenuhnya melaksanakan kegiatan ternamen ini secara terus menerus tiap tahunya, maka diperlukan lembaga atau masyarakat yang dapat membantu pemkab dalam mengadakan setiap turnamen olahraga yang ada,” terangnya.
Sementara itu, Ketua Panitia Turnamen Volly Ball LAKI CUP I 2025 sekaligus Ketua umum DPP Laskar Anti Korupsi Indonesia (LAKI) adalah Burhanudin Abdullah mengatakan bahwa kegiatan ini yang pertama dilakukan, dan tujuanya adalah ingin mencari atlet-atlet profesional.
“Ini merupakan suatu awal, tentu kami ingin ini sebagai ajang silaturahmi dibidang olahraga khusunya untuk tingkat Kabupaten Kubu Raya,” Kata Burhan.
Kemudian ia menyebutkan, dirinya berharap tidak hanya dapat digelar di tingkat Kabupaten Kubu Raya, akan tetapi ia yakin kedepanya bisa digelar dengan Open Turnamen tingkat Provinsi Kalbar.
“Yah karena ini yang pertama di tingkat Kabupaten maka kami berharap selain ini diagndakan tiap tahunya kedepanya juga kami berharap nanti dapat digelar di tingkat Kalimantan Barat (Kalbar) dengan Open Turnamen,” ucapnya.
Dilatakanya lagi, dirinya sangat berterimakasih atas support yang diberikan oleh Pemkab Kubu Raya untuk memabantu menyelengarakan kegiatan turnamen olahraga ini.
“Luar biasa sekali support dari pemerintah, artinya kegiatan ini positif dan pemerintah sangat mendung, selain itu kegiatan ini juga dapat meningkatkan UMKM yang ada disekitar tempat kegiatan,” pungkasnya.
Penulis : Iqbal Meizar
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now





