SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Seleb Fuji Tegaskan Tak Pernah Pacaran dengan Verrell Bramasta: Kami Hanya Teman Dekat

Fuji Tegaskan Tak Pernah Pacaran dengan Verrell Bramasta: Kami Hanya Teman Dekat

Verrell Bramasta dan Fuji (Beritasatu.com/Instagram)

Jakarta (Suara Kalbar)- Selebgram Fuji Utami akhirnya angkat suara menanggapi isu yang mengaitkannya dengan aktor sekaligus politisi Verrell Bramasta. Ia secara tegas membantah pernah menjalin hubungan asmara dengan putra artis Venna Melinda tersebut.

Dalam pernyataannya kepada awak media yang dikutip dari akun media sosial, Sabtu (12/7/2025), Fuji mengatakan hubungan mereka murni sebatas pertemanan.

“Ih, saya tidak pernah jadian sama Verrell,” ujar Fuji singkat.

Fuji menambahkan, hubungannya dengan putra aktris Venna Melinda itu murni sebatas teman dekat, tanpa adanya status pacaran.

“Aku sama Verrell memang dekat sebagai teman baik, tetapi sama sekali tidak pernah punya status pacaran,” tegasnya.

Sementara itu, Verrell yang juga ditemui media beberapa waktu lalu hanya tersenyum saat disinggung soal kabar hubungannya dengan Fuji. Keduanya diketahui memang sudah jarang tampil bersama di media sosial dalam beberapa waktu terakhir, diduga karena kesibukan masing-masing.

Pernyataan Fuji ini memicu reaksi dari warganet. Beberapa netizen melontarkan komentar menyindir Verrell yang dianggap tidak serius.

“Verrell… siapkan mental, bentar lagi diserang sama fans terkuat di muka bumi,” canda netizen.

Sumber: Beritasatu.com

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan