SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Lifestyle Team Onic Berhasil Memenangkan MPL ID Season 15 Walau Telah Teringgal 2 Poin Oleh Team RRQ

Team Onic Berhasil Memenangkan MPL ID Season 15 Walau Telah Teringgal 2 Poin Oleh Team RRQ

Team Onic yang berhasil menjuarai MPL ID Season 15 pada pertandingan Grand Final melawan Team RRQ dengan Skor 4-3 (Suarakalbar.co.id/Youtube-MPL ID)

Pontianak (Suara Kalbar) – Pada Grand Final Mobile Legends Pofesional League (MPL) Indonesia (ID) Season 15 Team Onic vs Team RRQ, Team Onic berhasil membuktikan bahwa team mereka layak memenangkan MPL ID season 15.

Walau sempat tertinggal 2 poin oleh Team RRQ, Onic berhasil bangkit dari kekalahan pada 2 game sebelumnya.

Sepanjang perjalanan MPL ID, pada Season 15 ini, Team Onic membuktikan bahwa mereka masih layak menjadi Raja langit dengan memenangkan MPL ID Season 15 dengan total sepanjang sejarah MPL ID Team Onic telah 6 kali menjadi Juara.

Namun walau demikian, perjuangan Team Onic tidak mudah, Team RRQ merupakan Team yang berat bahkan sempat membalikkan keadan pada game ke 3 sampai game ke 5 dengan menyamakan kedudukan 3-3 poin pada pertandingan Grand Final MPL Season 15.

Pada game sebelumnya, Team Onic bangkit dari kekalahan mereka, dengan Maniac yang didapat oleh Savero sebagai Gold Line mampu membuat Team Onic bangkit serta membuktikan bahwa mereka layak menjuarai MPL ID season 15.

Team Onic dengan roaster lineup player Lutpii (Exp Line, Kiboy (Roamer), Savero (Gold line), Kairi (Junggle), dan Sanz (Mid line) membuktikan bahwa gameplay mereka tak bisa diragukan dengan bukto kemenangan mereka pada Season 15 ini.

Pada game ke 7 Match Poin MPL ID Season 15, Team Onic dengan lineup hero, Chou, Parsha, Shouyu, Clude, Cici berhasil memenangkan game dengan total skor 12 Team Onic dan 4 Team RRQ. hanya dengan waktu 13.54 menit Team Onic berhasil memenangkan pertandingan.

Mid line Team Onic Sanz menjadi kunci kemenangan pada pertandingan kali ini, dengan Hero Parsha nya, Sanz berhasil menculik highground mereke yaitu Hero Yve yang membuat Team RRQ sulit untuk melakukan Defence.

Walaupun Team RRQ tak bisa memenangkan MPL Season 15 ini namun Team RRQ berhasil memgamankan Tiket Mid Season Cup (MSC) yang akan diadakan pada Riyadh Arab Saudi 2025 bersama Team Onic sebagai juara MPL ID season 15.


Penulis:
Iqbal Meizar

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan