SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Sanggau Ribuan Masyarakat Saksikan Perayaan CGM 2025 di Sanggau

Ribuan Masyarakat Saksikan Perayaan CGM 2025 di Sanggau

Pj Bupati Sanggau saat memberikan angpao ke Barongsai dalam perayaan CGM di Kabupaten Sanggau.[HO-Istimewa]

Sanggau (Suara Kalbar) –Ribuan masyarakat saksikan perayaan Cap Go Meh (CGM) yang digelar Majelis Adat Budaya Tionghoa (MABT) Kabupaten Sanggau di depan Pekong Tri Dharma Sanggau Jalan Kartini, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau pada Rabu (13/02/2025) Sore.

Ketua Panitia Perayaan (CGM) Kabupaten Sanggau Hendy Ceu Adinata menyampaikan bahwa rangkaian kegiatan acara cap go meh tahun 2025 dengan mengelar ritual Ta Chi Pao (petasan), Se Lu (cuci jalan), atraksi tatung, Se Chiang (cuci bersih), Sit Thai Chon (jamuan makan besar), atraksi barongsai dan atraksi naga serta ditutup dengan pesta kembang api.

“Ta Chi Pao dilakukan dengan tujuan mengusir roh jahat dan mendatangkan keberuntungan. Se Lu dilaksanakan dengan membersihkan jalan sebagai simbol pembersihan diri dan lingkungan agar diberkahi di tahun yang baru, Se Chiang dilakukan sebagai simbol pembersihan dan penyucian agar terhindar dari segala hal negatif,”ungkapnya.

Sedangakn untuk Sit Thai Chon, lanjut Hendy, adalah sebuah tradisi makan bersama yang melibatkan berbagai lapisan masyarakat, mempererat kebersamaan antar warga.

“Sementara itu untuk atraksi tatung, dengan melakukan berbagai aksi menegangkan sebagai bagian dari tradisi serta juga barongsai dewasa dan anak, penampilan barongsai d dengan gerakan yang lincah dan menarik, selanjutnya, atraksi naga yang merupakan simbol kekuatan dan kemakmuran, serta merupakan bagian dari perayaan cap go meh. Kembang api menandai berakhirnya rangkaian acara dengan dianjutkan hiburan rakyat, penampilan seni budaya yang melibatkan masyarakat Sanggau,”bebernya .

Sementara itu Penjabat (Pj) Bupati Sanggau Suherman yang membuka kegiatan perayaan CGM menyampaikan bahwa perayaan Imlek dan CGM bukan sekadar sebuah tradisi yang penuh sukacita, tetapi juga simbol kebersamaan, harapan, dan keberuntungan di tahun yang baru.

“Kegiatan ini juga mengajarkan kita nilai kebersamaan dan persaudaraan. Setelah melewati perayaan tahun baru Imlek, hari ke-15 ini menjadi momen spesial untuk mengakhiri rangkaian perayaan dengan semangat persaudaraan dan harapan baru. Semoga di tahun ini, kita semua diberikan keberanian, kelenturan dan kecerdasan dalam menghadapi setiap kesempatan dan rintangan yang ada,”ucapnya.

Selain sebagai ajang perayaan, CGM juga merupakan waktu yang tepat untuk memperkuat tali silaturahmi antar sesama. CGM juga merupakan simbol keberagaman yang indah, di mana berbagai elemen budaya, tradisi, dan kepercayaan bertemu dalam satu perayaan yang harmonis.

“Didalam keberagaman inilah kita menemukan kekuatan, karena sesungguhnya perbedaan bukanlah alasan untuk terpecah, melainkan sumber kekayaan yang harus dijaga dan dirayakan bersama,”kata Suherman.

Dalam kehidupan bermasyarakat, tentu dihadapkan pada berbagai perbedaan, baik itu agama, suku, adat, maupun budaya. Namun seperti halnya lampion-lampion yang berbeda warna, tetapi tetap indah saat bersinar bersama.

“Demikian pula kita sebagai masyarakat yang hidup dalam satu kesatuan. Kerukunan, kekompakan, dan harmonisasi dalam keberagaman adalah kunci utama dalam menciptakan kehidupan yang damai dan sejahtera,”ujarnya.

Suherman pada kesempatan tersebut mengajak semua masyarakat untuk terus menjaga dan merawat nilai-nilai ini. Jangan biarkan perbedaan menjadi pemisah, tetapi jadikanlah sebagai kekuatan untuk membangun daerah lebih maju dan harmonis.

“Mari kita terus saling menghormati, saling mendukung dan saling menjaga, karena dari sinilah fondasi kebersamaan yang kokoh akan terbentuk,”ajaknya.

Dimalam penutupan Suherman menyampaikan terimakasih kepada seluruh masyarakat Sanggau yang telah menjaga dan berartisifasi dalam kedamaian dan keharmonisan di Kabupaten Sanggau.

“Pada kesempatan ini saya juga mohon pamit menjelang berakhirnya masa tugas saya sebagai Pj Bupati Sanggau, terimasih atas dukungan baik itu di Pemerintahan maupun masyarakat Kabupaten Sangggau. Mohon maaf jika ada kesalahan saya saat menjadi Pj Bupati maupun saya pribadi, sekali lagi terimakasih kepada semua masyarakat Sanggau,”tutupnya.

Penulis: Darmansyah

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan