Menikmati Es Buah Seroja, Kuliner Segar di Pontianak
Pontianak (Suara Kalbar)— Es buah Seroja yang terletak di jalan Sultan Abdurrahman, Pontianak Kota, tepatnya di depan Aneka Pavillion merupakan salah satu es buah yang ramai di kunjungi masyarakat Pontianak.
Ayu, pemilik usaha dari es buah Seroja menjelaskan bahwa usahanya ini sudah berjalan sekitar delapan bulan yang lalu dan terus berjalan hingga kini.
Ayu menjelaskan kalau nama Es buah seroja sendiri di ambil karena ia mengenang masa kecilnya.
“Waktu zaman saya kecil dulu sering dibawa kakek saya jalan-jalan ke pasar Seroja naik oplet warna hijau, nah pas saya buka usaha, kenangan itu jadi inspirasi saya buat bikin nama,” kenang Ayu saat ditemui pada Selasa (25/2/2025).
Inspirasi itu mengantarkan Ayu pada usaha pertamanya yang di rintis ini, berkat dorongan dan doa dari orang-orang di sekitarnya, Ayu berhasil memulai usaha, bahkan para pelanggan yang datang mulai mempertanyakan cabang dari usaha ini.
“Ini pertama kali, pertama kali saya buka usaha, pertama kali juga di bidang makanan gitu kan ya,” ujar Ayu.
Melihat minat dan antusias pelanggan, Ayu tidak menyangka bahwa usahanya disambut baik oleh masyarakat Pontianak dan ia sangat bersyukur akan hal itu.
“Saya jadi kayak kaget gitu, oh, ternyata sangat diterima, jadi ini juga kesempatan saya untuk terus belajar memberikan yang terbaik,” jelas Ayu
Disini, Selain Es Buah Seroja, terdapat juga menu lainnya seperti Susu Es Krim Durian, Sari Kacang dan Bakwan sebagai cemilannya. Untuk menu yang paling diminati dari Es Buah Seroja sendiri adalah Susu Es Krim Durian.
“Kalau yang paling best-seller ini susu es krim durian,” jelas Ayu.
Susu Es Krim durian sendiri terdiri dari Es Krim Durian, Serutan Kelapa, dan dipadukan dengan susu. Uniknya pembeli dapat menentukan sendiri kadar manisnya, sehingga pembeli yang tidak terlalu menyukai rasa manis dapat mengaturnya sesuai selera.
Untuk es buahnya sendiri, terdapat beberapa jenis buah seperti semangka, nanas, melon, longan, buah naga, nangka hingga mangga atau anggur dengan potongan buah yang besar. Selain buah ada juga tambahan tiga jenis jelly. Setelah itu ditambah dengan vla khas es buah seroja serta Sirup dan SKM.
Suci, salah satu pembeli menyampaikan bahwa ia sudah beberapa kali kesini karena selain harganya yang terjangkau, rasanya juga enak, apalagi saat cuaca panas di Pontianak.
“Saya lumayan sering kesini, dan biasanya saya beli susu es krim durian, karena enak banget, harganya juga terjangkau,” ujar Suci.
Harganya sendiri untuk es buah Rp.33.000 per porsi, Esa. Jam operasional Es buah Seroja ini setiap hari dari pukul 11.00 WIB pagi hingga pukul 22.00 WIB malam, saat weekends biasanya es buah Seroja akan ramai di kunjungi hingga menghabiskan lebih dari 200 porsi es buah.
Ayu berharap usahanya ini dapat terus berkembang dan ia dapat terus memberikan yang terbaik kepada pelanggan. Sebagai pengusaha yang baru merintis Ayu juga memberikan saran agar anak muda terutama anak muda Pontianak, berani mencoba memulai usaha, dengan perencanaan dan dukungan dari orang-orang sekitar.
“yakin aja dulu, serta belajar dan belajar terus,” tutupnya.
Penulis: Meriyanti
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now





