SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Dunia AS Setujui Kesepakatan Rp114 Triliun untuk Modifikasi Pesawat F-16 Polandia

AS Setujui Kesepakatan Rp114 Triliun untuk Modifikasi Pesawat F-16 Polandia

Jet tempur F-16 buatan AS terbang di atas langit Warsawa, Polandia, dalam parade militer untuk memperingati Hari Tentara Polandia pada 15 Agustus 2023. (Foto: AP/Czarek Sokolowski, File)

Suara Kalbar– Amerika Serikat pada Rabu (23/10/2024) menyetujui kesepakatan untuk memodifikasi pesawat-pesawat tempur F-16 milik Polandia senilai US$7,3 miliar dolar AS, atau setara dengan Rp114 triliun, yang akan meningkatkan kemampuan pertahanan Polandia; negara anggota NATO yang berbatasan langsung dengan Ukraina.

“Kesepakatan ini akan mendukung tujuan kebijakan luar negeri dan keamanan nasional Amerika Serikat melalui meningkatkan keamanan sekutu NATO, yang merupakan kekuatan untuk stabilitas politik dan ekonomi di Eropa,” kata Badan Kerja Sama Keamanan Pertahanan (DSCA) dalam sebuah pernyataan.

F-16 Viper Midlife Upgrade (MLU) akan meningkatkan kemampuan pertahanan udara dan pengawasan Polandia, mendukung keamanan nasional, dan memperkuat pertahanan dan kontribusi Polandia untuk NATO,” katanya dilansir dari VoA Indonesia.

Departemen Luar Negeri AS menyetujui kemungkinan penjualan tersebut. DSCA pada hari Rabu telah menyerahkan pemberitahuan yang diperlukan terkait transaksi tersebut kepada Kongres AS untuk ditandatangani lebih lanjut.

Penulis : VoA Indonesia

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

 

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan