SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Pontianak Pencuri Motor di Pontianak, Dominan Manfaatkan Kelengahan Korban

Pencuri Motor di Pontianak, Dominan Manfaatkan Kelengahan Korban

Pontianak (Suara Kalbar) – Kejahatan pencurian kendaraan bermotor terus ditemukan di Kota Pontianak. Beberapa waktu terakhir, petugas berhasil mengamankan 17 pelaku kejahatan yang dominan melakukan aksi curanmor.

Kasatreskrim Polresta Pontianak Kompol Antonius Trias Kuncorojati mengatakan terdapat 11 LP dan lokasi yang berbeda atas kejahatan 17 pelaku kejahatan tersebut. Rata-rata pelaku curanmor.

“Pelaku yang berhasil ditangkap Tim Jatanras Satreskrim Polresta Pontianak. Didominasi pelaku kejahatan curanmor dengan modus memanfaatkan kelengahan korban seperti kunci tergantung dan tidak dikunci ganda,” kata Kompol Antonius, Minggu (01/09/2024).

Kompol Trias menuturkan pasca berhasil menggasak sepeda motor korban, para pelaku langsung mencari para pembeli yang jauh dari lokasi pencurian seperti wilayah perkebunan sawit.

“Para pelaku menjual sepeda motor curianya dengan harga murah dan bervariasi seperti dua juta sampai tiga juta,” tuturnya.

Selain pemain baru, para pelaku juga ada yang sudah pernah mendekam di jeruji besi dengan kasus yang sama dan satu di antaranya melawan saat akan diamankan petugas terpaksa memberikan tindakan tegas dan terukur.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Komentar
Bagikan:

Iklan