Terima Masukan dari Bawaslu, KPU Pontianak Lakukan Pencoklitan Ulang di Titik Bermasalah
Pontianak (Suara Kalbar) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pontianak terima masukan terkait permasalahan dilapangan tentang Pencocokan dan Penelitian (Coklit) data pemilih di beberapa titik bermasalah oleh Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) Kota Pontianak.
Dari temuan yang didapatkan oleh Bawaslu di Kecamatan Pontianak Tenggara, KPU Kota Pontianak melakukan proses Coklit ulang di beberapa titik terkait data pemilih untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 mendatang.
Saat di Konfirmasi, Ketua KPU Kota Pontianak, David Teguh, mengungkapkan pihaknya menanggapi rekomendasi tersebut, KPU kembali menurunkan petugas pemutakhiran data pemilih (Pantarlih) untuk melakukan coklit ulang ke lokasi yang diminta.
“Kita akan Memperbaiki dan melakukan pencoklitan ulang di titik yang dimaksud oleh Bawaslu tersebut” ucap David Teguh saat dihubungi pada Selasa (16/07/2024).
David kemudian menegaskan bahwa dalam permasalahan ini, pendampingan secara individual terhadap setiap pantarlih tidak mungkin dilakukan. Hal itu disebabkan oleh tidak sebandingnya SDM KPU di kecamatan dan keluharan dengan Pantarlih yang mencapai 1.775 orang.
“Kita ketahui bahwa SDM KPU tidak sebanding dengan Pantarlih yang mencapai Ribuan orang, Namun kita tetap melakukan monitoring berkala,” pungkasnya.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now





