Kecelakaan di Jalan Raya Rasau Jaya, Pengendara Sepeda Motor Meninggal Dunia Ditabrak Truk
Kubu Raya ( Suara Kalbar) – Kecelakan terjadi di Jalan Raya Rasau Jaya Kecamatan Rasau Kabupaten Kubu Raya antara satu pengendara sepeda motor dan pengendara mobil truck Selasa (16/06/2024) sekitar pukul 10:15 WIB
Kasubsie Penmas Polres Kubu Raya Aiptu Ade mengatakan Berdasarkan keterangan pengemudi mobil truk dan hasil olah TKP Sepeda Motor yang dikendarai oleh korban dan istri melaju dari arah Kota menuju ke arah Rasau Jaya dan mobil berada dibelakang sepeda motor.
“Sesampainya di lokasi kecelakaan yaitu di Jalan Raya Rasau Jaya depan Puskesmas Rasau Jaya, korban mengurangi kecepatan karena jarak yang sudah dekat Mobil Truk tidak bisa mengerem dan menghindar sehingga menabrak bagian belakang Sepeda Motor,” kata Aiptu Ade
Aiptu Ade menuturkan jika sepeda motor tersebut ditumpangi dua orang Sikek pengendara sepeda motor hanya mengalami luka ringan sedangkan penumpang mengalami luka berat dan dinyatakan meninggal dunia oleh petugas kesehatan.
“Kami sudah mengecek korban di puskesmas rasau jaya dan menghubungi keluarga korban terkait kejadian tersebut,” tuturnya.
Akibat kejadian tersebut kerugian yang diderita korban kurang lebih Rp. 4.000.000 dan mengamankan barang bukti pada kecelakaan tersebut.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS






