Pasca Lebaran, Hipertensi Meningkat Capai 60 Orang di Puskesmas Singkawang

Kepala Puskesmas Singkawang Tengah II Urai Ningrum Sari saat mengecek pelayanan kepada masyarakat di Puskesmas Singkawang Tengah II, Jumat (19/4/2024). SUARA KALBAR.CO.ID/ Hendra.

Singkawang (Suara Kalbar)- Pasca libur lebaran hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriyah, jumlah masyarakat yang mengalami hipertensi khususnya di wilayah kerja Puskesmas Singkawang Tengah II mengalami peningkatan mencapai 60 orang.

“Terkait penyakit pasca lebaran tidak memgalami peningkatan, namun yang mengalami hipertensi mencapai 60 orang sejak dari tanggal 13 April 2024 hingga enam hari,” ujar Kepala Puskesmas Singkawang Tengah II, Urai Ningrum Sari, Jumat (19/4/2024).

Dia menjelaskan tingginya masyarakat yang terkena hipertensi bisa kemungkinan akibat pola makan selama lebaran.

“Pola makan yang berlebihan misalnya terlalu banyak mengkonsumsi kue lapis misalnya, tentu banyak kuning telur yang akan mempengaruhi meningkatnya hipertensi,” jelasnya.

Ditambah lagi, banyaknya juga mengkonsumsi berbahan yang banyak mengandung lemak selama lebaran juga akan mempengaruhi hipertensi.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS