Bulan Penuh Berkah, PPKR Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas
Kubu Raya (Suara Kalbar) – Perkumpulan Pemuda Kubu Raya (PPKR) mengajak masyarakat meningkatkan keimanan dan ketakwaan di bulan Ramadhan yang penuh dengan keberkahan.
Rozi, Ketua Perkumpulan Pemuda Kubu Raya (PPKR) mengatakan, di bulan yang penuh berkah ini alangkah baiknya juga masyarakat ikut menjaga situasi kamtibmas agar aman dan damai. Ia juga meminta agar menghindari aktivitas yang dapat merugikan diri sendiri atau orang lain.
Disamping itu agar masyarakat selalu menjaga keamanan, ketertiban dan keselamatan dalam berlalu lintas dijalan, serta tidak menggunakan knalpot yang tak sesuai spesifikasi.
” Saya mengajak masyarakat dan pemuda/i Kubu Raya agar berperan aktif untuk bersama menciptakan situasi kamtibmas yang aman, nyaman dan kondusif, serta tidak terlibat aksi balap liar maupun kenakalan remaja lainnya” tutur tokoh pemuda yang merupakan lulusan magister ilmu politik Universitas Nasional Jakarta ini.
Rozi juga menyampaikan dukungannya kepada jajaran Polres Kubu Raya dalam menjaga situasi kamtibmas dengan melakukan patroli malam dan subuh hari sebagai upaya menekan aksi kriminalitas.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS






