SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Sambas Danrem 121 Abw Minta Semua Pihak di Sambas Jaga Kondusifitas

Danrem 121 Abw Minta Semua Pihak di Sambas Jaga Kondusifitas

Danrem 121/ABW, Brigjend TNI Luqman Arief saat menerima cindera mata dari Sekda Sambas Fery Madagaskar di Kantor Bupati Sambas, Kamis (7/12/2023). SUARAKALBAR.CO.ID/HO.Prokopim Sambas.

Sambas (Suara Kalbar)- Sekretaris Daerah Kabupaten Sambas Madagaskar sambut kedatangan Danrem 121/ABW, Brigjend TNI Luqman Arief beserta rombongan di Kantor Bupati Sambas, Kamis (7/12/2023).

Kegiatan malam ramah tamah turut dihadiri juga oleh Kapolres Sambas, Dandim 1208 Sambas, Kajari Sambas, Kepala Pengadilan agama, Kepala OPD, serta tamu undangan lainnya.

Sekretaris Daerah Kabupaten Sambas Fery Madagaskar atas nama Pemerintah Kabupaten Sambas menyampaikan selamat datang kepada Brigjend TNI Luqman Arief beserta rombongan ke Bumi Sambas.

Fery Madagaskar mengaku rasa tersanjung bisa bertatap muka secara langsung bersama Danrem 121/ABW dikarenakan biasanya hanya bisa melihat lewat koran maupun sosial media.
Dia berharap silaturahmi yang dibangun ini mampu memberikan bentuk dukungan, sehingga Kabupaten Sambas semakin Kondusif dan Eksis kedepannya.

Danrem 121/Abw Brigjend TNI Luqman Arief mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada semua pihak sehingga kegiatan silaturahmi ini bisa terwujud. Danrem Luqman menambahkan bahwa jalinan silaturahmi yang terbentuk ini memang sudah merupakan ketetapan dari ilahi seraya mengharap ridho serta barokah dari Ilahi.

Terkait pelaksanaan pesta demokrasi 2024, Danrem Luqman Arief menyampaikan bahwa kerjasama, kolaborasi serta komunikasi dari berbagai elemen dimulai dari level terbawah semisal tingkat RT sangat dibutuhkan dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan sehingga potensi-potensi konflik yang mungkin akan terjadi bisa diredam sehingga Kabupaten tetap aman, nyaman dan tertib sesuai yang diharapkan.

Danrem Luqman Arief menambahkan bahwa, sehari sebelumnya (6/12/2023) dirinya telah melakukan penanaman pohon mangrove di Desa Penjajab, Kecamatan Pemangkat dalam rangka mengantisipasi kemungkinan-kemungkinan musibah banjir.

Dirinya juga meminta peran aktif semua pihak termasuk elemen masyarakat dalam menjaga lingkungan dengan berkesinambungan serta dengan terus meningkatkan kolaborasi, sinergi serta komunikasi. kegiatan dilanjutkan dengan saling bertukar Cinderamata dari Pemerintah Kabupaten Sambas dengan Danrem 121/Abw yang kemudian ditutup dengan foto bersama.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Komentar
Bagikan:

Iklan