Kisah Lato-lato di Segedong yang Bikin UAS Tertawa saat Tabligh Akbar
Mempawah (Suara Kalbar) – Ustadz Abdul Somad (UAS) tetap jadi magnet bagi umat muslim. Setidaknya, seribuan warga Mempawah menghadiri tabligh akbar yang berlangsung di Kantor Camat Segedong, Kabupaten Mempawah, Kalimantan Barat, Sabtu (4/3/2023) siang.
Di sela-sela memberikan tausiah, ada kejadian menarik ketika UAS mendengar suara ‘tik-tik’ dari lato-lato yang tengah dimainkan seorang anak kecil di dekat panggung.
Ia sejenak menghentikan tausiahnya. Lalu UAS pun tertawa lebar.
“Itu lato-lato ya, kedengaran sampai di sini suaranya. Suara lato-lato memang khas hingga tembus di sela keramaian,” ujar UAS yang disambut tawa riuh ribuan warga Segedong, termasuk Wagub Kalbar Ria Norsan yang kontan tersenyum.
Menurut UAS, tidak apa-apa anak-anak bermain lato-lato. Namanya juga permainan.
“Asalkan hati-hati bermain lato-latonya ya. Nanti kena wajah ibunya, bisa biru lebam,” ujar UAS yang lagi-lagi disambut tawa ribuan warga.
Sebelumnya, di awal tausiahnya UAS juga memantik tawa umat muslim ketika dia terkejut melihat Kantor Camat Segedong yang dikelilingi persawahan.
“Wah, sekian lama saya berdakwah, baru kali ini bertausiah di dekat sawah. Ada tanaman padi,” ujar UAS.
Ia pun langsung melontarkan pantun. Intinya adalah, kali pertama dirinya bertausiah di dekat persawahan.
Terang saja, pantun UAS disambut tepuk tangan dan tawa ribuan warga.
Antusiasme masyarakat dari berbagai penjuru daerah di Kabupaten Mempawah terhadap kehadiran tokoh yang dikenal sebagai ulama sejuta views ini bahkan sudah terasa sebelum acara dimulai.
Kendati sempat diguyur hujan deras, namun tak sedikitpun mengurangi semangat jemaah untuk datang dan berkumpul di lokasi Tabligh Akbar yang digelar dalam memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1444 H.
Sekitar pukul 12.45 WIB, UAS bersama Wagub Ria Norsan, Sultan Pontianak Syarif Melvin Alqadrie, serta Habib Fahmi Harun Al Muthahar, akhirnya tiba dan disambut masyarakat dengan ucapan sholawat dan takbir.
Camat Segedong Arifin dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas kehadiran masyarakat dalam kegiatan Tabligh Akbar Segedong Bersholawat bersama UAS memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW.
“Salam hormat dan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kami sampaikan kepada Ustaz Abdul Somad yang telah bersedia hadir di Kecamatan Segedong memberikan tausiyah,” katanya.
Ucapan terima kasih juga disampaikan Arifin atas kehadiran Wakil Gubernur Ria Norsan, Sultan Pontianak Syarif Melvin Alqadrie, Habib Fahmi Harun, Wakil Bupati Mempawah Muhammad Pagi, Ketua DPRD Mempawah Ria Mulyadi dan Anggota DPRD, Forkorpimda, Forkorpimcam Segedong, serta kepala desa.
“Semoga apa yang disampaikan Tuan Guru Ustaz Abdul Somad dapat kita cermati, hayati dan diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, serta menjadi motivasi untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT,” ucap Camat Segedong Arifin.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS






