SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Sanggau Jelang Bulan Puasa Warga Kantu Kerja Bakti Bersihkan Area Pemakaman

Jelang Bulan Puasa Warga Kantu Kerja Bakti Bersihkan Area Pemakaman

Warga Lingkungan Kantu, Kelurahan Tanjung Sekayam, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau melakukan kerja bakti membersihkan area pemakaman yang berlokasi di Komplek RT II Lingkungan Kantu pada Sabtu (4/2/2023) hingga Minggu (5/2/2023). SUARAKALBAR.CO.ID/ Darmansyah

Sanggau (Suara Kalbar)- Dalam rangka menghadapi bulan suci puasa Ramadan , warga Lingkungan Kantu, Kelurahan Tanjung Sekayam, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau melakukan kerja bhakti membersihkan area pemakaman yang berlokasi di Komplek RT II Lingkungan Kantu pada Sabtu (4/2/2023) hingga Minggu (5/2/2023).

Ketua Badan Amal Kamatian (BAK) Lingkungan Kantu Rakhmad Mahmud menyampaikan kegiatan membersihkan area pemakaman merupakan agenda rutin yang diprakarsai BAK.

“Ini merupakan bentuk kepedulian atas makam-makam orang tua serta kaum muslimin dan muslimat yang dimakamkan disini supaya nampak rapi dan bersih enak diandang mata dan menghilangkan mitos kuburan itu angker,” ujar Rakhmad, Minggu (5/2/2023).

Sementara itu Gusti Muhammad Saleh yang merupakan koordinator pengali kubur mengatakan mengajak warga sekitar yang terdiri dari empat RT berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.

“Pada hari kedua ini pelaksanaan giat kerja bhakti ditutup dengan makan berami dan pembacaan doa agar senantiasa mendapatkan keberkahan dari Allah,” jelasnya.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

 

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan