Anggota DPRD Sekadau Liri Muri: Selamat Hari Pers Nasional 2023
Sekadau (Suara Kalbar) – Anggota DPRD Kabupaten Sekadau, Liri Muri menyampaikan ucapan selamat Hari Pers Nasional (HPN) 2023 yang jatuh pada 9 Februari 2023.
Liri menyampaikan harapan yang baik bagi perkembangan pers khususnya di Kabupaten Sekadau ini.
“Saya berharap di usia yang ke-77 ini insan pers menjadi semakin tangguh dan semakin terdepan dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat,” kata Liri legislator dari Partai Hanura ini saat diskusi dengan awak media pada Kamis (9/4/2023).
Liri berharap pers menjadi mitra bagi pemerintah dalam merespon dan melihat maupun menggambarkan kondisi masyarakat kepada pemerintah.
“Jadi bisa bersama-sama memberikan kontribusi kepada pemerintah untuk menunjang pembangunan dan program yang telah pemerintah diagendakan,”pungkasnya.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS






