SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Kayong Utara Daftar Nama 27 Kades Terpilih Dilantik Bupati Kayong Utara

Daftar Nama 27 Kades Terpilih Dilantik Bupati Kayong Utara

Bupati Kayong Utara Citra Duani berfoto bersama 27 kades terpilih periode 2022-2028 yang telah dilantik di Aula Istana Rakyat, Sukadana, Jumat (16/12/2022). SUARAKALBAR.CO.ID/ Prokopim Kayong Utara.

Kayong Utara (Suara Kalbar)- Sebanyak 27 kepala desa terpilih hasil Pilkades serentak telah dilantik Bupati Kayong Utara Citra Duani di Aula Istana Rakyat, Sukadana, Jumat (16/12/2022).

Berikut ini daftar nama-nama kelapa Desa terpilih yang resmi dilantik, Kecamatan Sukadana, terdapat 7 kepala Desa terpilih yaitu Rosmiadi Effendi dilantik sebagai kepala Desa Sutera.

Mardianto dilantik sebagai kepala Desa Pangkalan Buton, Muhamad Haris Zona dilantik sebagai kepala Desa Sejahtera, Tarmiji dilantik sebagai kepala Desa Simpang Tiga, Kasrani dilantik sebagai kepala Desa Benawai Agung, Syahdan dilantik sebagai kepala Desa Pampang Harapan dan Bastarin dilantik sebagai kepala Desa Meriam Berasap Jaya.

Kemudian, di Kecamatan Simpang Hilir terdapat 4 kepala Desa terpilih, yaitu Kartini dilantik sebagai kepala Desa Sungai Mata-Mata, Syahrol dilantik sebagai Kepala Desa Batu Barat, Mahid Asman dilantik sebagai kepala Desa Pulau Kumbang, Junaidi Abdullah dilantik sebagai kepala Desa Matan Jaya.

Kecamatan Teluk Batang terdapat 7 kepala Desa terpilih yaitu, Tatang Sudarma dilantik sebagai kepala Desa Mas Bangun, Abdul Wahid dilantik sebagai Kepala Desa Alur Bandung, Suhardiansyah dilantik sebagai Kepala Desa Teluk Batang, M. Syaini dilantik sebagai kepala Desa Sungai Paduan.

Erpan Huda dilantik sebagai Kepala Desa Banyu Abang, Wan Ibrani dilantik sebagai kepala Desa Teluk Batang Selatan, Lazuardi dilantik sebagai kepala Desa Teluk Batang Utara.

Kecamatan Pulau Maya terdapat lima kepala Desa terpilih yaitu Turaidi dilantik sebagai Kepala Desa Tanjung Satai, Bustami dilantik sebagai Kepala Desa Kamboja, Mahadi dilantik sebagai kepala Desa Dusun Kecil, Rambo dilantik sebagai kepala Desa Dusun Besar, Baharudin dilantik sebagai kepala Desa Satai Lestari.

Untuk Kecamatan Seponti terdapat dua kepala Desa terpilih yaitu Nirwanto dilantik sebagai kepala Desa Seponti Jaya, Muhklas dilantik sebagai kepala Desa Podorukun.

Kecamatan Kepulauan Karimata terdapat dua kepala Desa terpilih yaitu Hardianto dilantik sebagai kepala Desa Betok Jaya dan Muhaini dilantik sebagai Kepala Desa Padang.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Komentar
Bagikan:

Iklan