Mahasiswa KKM FISIP Untan Hadiri Peresmian Sentra Holtikultura oleh Wali Kota Singkawang
Singkawang (Suara Kalbar)- Wali Kota Singkawang Tjhai Chui Mie bersama Kepala BPPW Provinsi Kalbar meresmikan kawasan sentra holtikultura di Kelurahan Pangmilang Kecamatan Singkawang Selatan, Jumat (28/1/2022).
Hadir diantaranya Plt Camat Singkawang Selatan, Lurah Pangmilang, LKM Pangmilang Mandiri dan warga kelurahan Pangmilang dan Mahasiswa KKM Kelompok 10 dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Tanjungpura Pontianak.
Kegiatan peresmian Kawasan Sentra Hortikultura ini dipandu oleh Ketua LKM Pangmilang Mandiri dan diikuti oleh warga yang sangat antusias untuk menyambut kedatangan Walikota Singkawang.
Anggota Kelompok KKM Ali mengatakan banyak warga kelurahan Pangmilang yang bekerja sebagai petani, hal tersebut tidak menjadi hambatam bagi warga untuk meningkatkan kemajuan kelurahan dengan cara memanfaatkan lahan kosong untuk menanam tanaman sayuran dan buah-buahan.
Pada saat ini kawasan sentra Hortikultura sudah memiliki bermacam-macam sayuran dan buah-buahan. “Seiring berjalannya waktu tanaman yang ada di Kawasan Sentra Hortikultura semakin bertambah banyak sehingga menghasilkan panen yang lebih banyak pula,” ujarnya.
Adapun tanaman sayuran dan buah-buahan yang ada di Kawasan Sentra Hortikultura meliputi bayam, tomat, sawi, kembang kol, kemangi, kangkung, terong, bayam hijau, daun seledri, cabai, lemon,semangka dan beberapa sayur dan buah-buahan lainnya.
“Kawasan Hortikultura ini menjadi salah satu bentuk usaha milik Kampung Pangmilang. Hasil panen yang diperoleh dari Kawasan Sentra Hortikultura sudah lumayan besar,” katanya.
Sehingga Kawasan Sentra Hortikultura ini akhirnya bisa diresmikan oleh Walikota Singkawang.“Harapannya setelah diresmikan Kawasan Sentra Hortikultura dapat lebih berkembang dan warga lebih aktif untuk beraktivitas dikebun ini dan bisa menambah penghasilan masyarakat sekitar,” kata Walikota Singkawang.
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now





