Tiba di Bengkayang, Media Touring PLN Lakukan Silaturahmi dengan Media Lokal
Bengkayang (Suara Kalbar) – Sekira pukul 18.00 wib, Rombongan Media Tour PLN Bengkayang-Sambas-Singkawang tiba di Lala Hotel.
Usai beristirahat sejenak, kedua rombongan melakukan makan malam tak jauh dari tempat mereka menginap dan langsung dimanfaatkan oleh PLN untuk bertatap muka dengan media lokal yang selama ini juga melakukan kerjasama dan memberitakan kegiatan PLN di Kabupaten Bengkayang.
Dihadiri Manager PLN UP3 Singkawang, Ahmad Meidiansyah dan Manager PLN ULP Bengkayang, Dodi Midyanto, jurnalis Bengkayang makan malam bersama dengan rombongan jurnalis dari Pontianak dan melakukan ramah tamah hingga pukul 21.00 WIB.
Narwati, jurnalis Suara Pimred mengaku senang bisa bertemu dengan rekan jurnalis dari Kota Pontianak dikarenakan jarang bertemu dan hanya melalui sapaan media social maupun pesan Whatsapp.
“Senang bisa kumpul apalagi ada editorku hadir juga. Jarang-jarang bisa makan dan silaturahim seperti ini,” ungkap Nar, sapaan akrabnya kepada suarakalbar.
Dijelaskannya pula jika salah satu tempat makan ini menjadi salah satu kawasan favourite para jurnalis bersama nara sumber lainnya dan sudah mengenali para jurnalis semenjak lama.
“Tempat tongkrongan kami juga dan dengan adanya acara disini jadi tahu bagaimana mereka mendapatkan penerangan selama ini karena mereka tau yang akan hadir adalah PLN dan media yang biasa memberitakan,” tuturnya.
Usai jamuan makan malam, para jurnalis Bengkayang melakukan perbincangan ringan dengan Manager PLN UP3 Singkawang, Ahmad Meidiansyah dan Manager PLN ULP Bengkayang, Dodi Midyanto didampingi Humas PLN Hendra Fattah dan Dian.
Para rombongan jurnalis Media Tour langsung kembali ke penginapan guna bersiap melaksanakan giat di hari kedua keesokan harinya.






