Perjalanan Media Touring Hari Kedua, Dua Jurnalis Harus Berhenti Sesaat di Tengah Kebun Sawit
Sambas (Suara Kalbar) – Perjalanan kedua Media Touring Jurnalis Kalbar dilanjutkan pada 18 November 2021.
Perjalanan dari Bengkayang menuju Kabupaten Sambas kurang lebih memakan waktu sekitar 4 jam yang dilakukan dengan menggunakan kendaraan roda empat.
Dua rombongan dengan dua kendaraan roda empat menuju PT SEC, perusahaan sawit yang menjalankan PLTBG sebagai bahan limbah sawit yang dimanfaatkan sebagai bahan bakar energy bersih terbarukan menjadi tujuan kawasan pertama rombongan untuk dikunjungi.
Setelah tiba di depan pintu masuk PT SEC, rombongan melakukan proses administrasi terlebih dahulu seperti mendata nama dan alamat para rombongan yang akan memasuki kawasan perusahaan tersebut.
Namun, akibat perjalanan yang melewati bukit naik turun sehingga beberapa rekan jurnalis terpaksa berhenti sejenak akibat mabuk darat selama menghabiskan waktu sekitar 4 jam hingga tiba di pintu masuk PT SEC.
Jerri, Editor Suara Pimred mengakui jika perjalanan kali ini ia harus merasakan mabuk akibat kondisi jalan dan sedikit membaca novel lewat handpone genggam miliknya.
“Mabuk dan akhirnya jackpot,” katanya tersenyum lirih.
Nina, Editor Tribun Pontianak mengakui jika perjalanan kali ini harus merasakan mabuk darat sehingga harus berhenti sebelum tiba di PT SEC.
“Memang udah mual, tadi lihat Jerry mabuk lalu ikut mabuk juga,” tuturnya.
Meski keduanya mabuk namun setelahnya rombongan kembali melakukan perjalanan dan melakukan kegiatan peliputan dengan lancer.





