Gubernur Kalbar Tinjau Progres Pembangunan Panggung Utama MTQ ke-XXIX
Sintang (Suara Kalbar)- Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji didampingi Bupati Sintang Jarot Winarno bersama forkopimda dan Panitia MTQ meninjau langsung progres pembangunan panggung utama yang akan dijadikan lokasi pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke- XXIX Tingkat Provinsi Kalimantan Barat tahun 2021 di Stadion Baning Sintang pada Selasa (23/11/ 2021).
Pembangunan panggung utama sudah mulai masuk instalasi riging panggung sejak Sabtu (20/11/2021) saat ini sudah 3 hari pengerjaan instalasi riging, untuk target penyelesaian instalasi riging ditargetkan selesai pada Rabu (24/11/2021).
Setelah selesai instalasi riging, tahapan yang akan dilakukan yakni pemasangan backdrop, instalasi lighting, instalasi sound system dan segala kelengkapan yang akan dipasang di panggung utama pelaksanaan MTQ Ke-XXIX tingkat Provinsi Kalbar.
Ditargetkan selesai seluruhnya 100 persen pada tanggal 8 Desember 2021. panggung tersebut berukuran dengan panjang 40 meter dan lebar 10 meter.
Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran ke-XXIX tingkat Provinsi Kalimantan Barat tahun 2021 akan dilaksanakan pada tanggal 11 Desember hingga 17 Desember 2021 yang akan diselenggarakan di Kabupaten Sintang






