Pandemi Covid-19, Banyak Masyarakat Pilih Makanan Sehat
![]() |
| Ilustrasi salad. (Shutterstock) |
Suara Kalbar – Pandemi Covid-19 membuat masyarkat jadi lebih sadar tentang kesehatan tubuhnya. Salah satunya dengan makanan yang dikonsumsi.
Maka tidak heran jika kemudian masyarakat memilih mengonsumsi makanan sehat selama pandemi. Para pelaku usaha dibidang bisnis makanan sehat pun dibanjiri peminat.
Seperti yang dirasakan oleh SaladStop yang
menyatakan bahwa ditengah pandemi saat ini masyarakat sudah mulai sadar
untuk mengubah gaya hidup mereka menjadi lebih sehat.
“Sekarang masyarakat sudah paham bahwa makanan
sehat itu enak, rasanya nggak kalah dengan menu makanan yang lainnya.
Nah ditengah pandemi saat ini ada kenaikan konsumen yang membeli makanan
sehat. Karena SaladStop juga kana da meal plannya juga jadi konsumen
jadi lebih mudah,” kata Marketing Manager SaladStop! Indonesia Sekar
Ajeng, Rabu (28/4/2021).

Kendati
demikian, Ajeng juga mengakui bahwa pihaknya sempat mengalami penurunan
konsumen lantaran adanya larangan untuk makan di tempat dan banyak mall
yang ditutup. Namun, saat ini sudah kembali berjalan normal dan tetap
memperhatikan protokol kesehatan.
Sebagai salah satu bisnis industri F&B retail
yang terimbas pandemi, mereka tetap menjalankan beberapa langkah agar
terus membantu mempertahankan kesejahteraan para pemangku kepentingan
seperti karyawan dan mitra perkebunan organik.
“Untuk saat ini, fokus utama kami adalah terus
meningkatkan mutu pelayanan konsumen di semua gerai. Kami menyambut
dengan gembira geliat positif perekonomian yang merupakan hasil dari
pengenceran program vaksinasi berskala nasional. Kami juga berharap
bahwa sertifikasi halal dari LPPOM MUI dapat semakin meningkatkan
kepercayaan masyarakat akan mutu yang disajikan,” ujarnya.






