Keren! Danyonif 643/WNS Suapkan Tumpeng untuk Kapolres Fauzan
![]() |
| Komandan Yonif Mekanis 643/WNS Anjongan, Letkol Inf. Hendro Wicaksono, menyuapkan potongan tumpeng untuk koleganya dari Polri, Kapolres Mempawah, AKBP Fauzan Sukmawansyah, yang datang memberikan kejutan ulangtahun Yonif Mekanis 643/WNS ke-45, Rabu (30/12/2020). SUARAKALBAR.CO.ID/Ist |
Mempawah (Suara Kalbar)-Sinergitas TNI/Polri seperti ini di
Kabupaten Mempawah, terasa melegakan bagi siapa saja yang melihatnya.
Di Anjongan, Komandan Batalyon Infanteri (Danyonif) Mekanis
643/Wanara Sakti (WNS), Letkol Inf. Hendro Wicaksono, yang berbahagia karena
Yonif 643/WNS tengah berulangtahun ke-45, menyuapkan potongan tumpeng untuk
koleganya, Kapolres Mempawah, AKBP Fauzan Sukmawansyah.
Kehadiran Fauzan Sukmawansyah yang didampingi para Pejabat
Utama (PJU) Polres Mempawah ke Markas Yonif Mekanis 643/WNS, Rabu (30/12/2020)
pagi, adalah untuk memberikan kejutan kepada Hendro Wicaksono dan para
prajuritnya.
Ketika Kapolres dan rombongan tiba, di markas yang identik
dengan warna hijau itu, tampak hadir peserta pertandingan sepakbola yang
memeriahkan Hari Jadi Yonif Mekanis 643/WNS Anjongan
Kontan, Hendro Wicaksono menyambut bahagia kedatangan
Kapolres Mempawah. Terlebih, Fauzan yang mengucapkan selamat ulangtahun, turut
menghadiahkan kue ulangtahun, nasi tumpeng dan lukisan karikatur.
Hendro terkesima dengan karikatur itu. Tampak terlukis indah
foto Kapolres Fauzan Sukmawansyah yang berdiri berdampingan dengan dirinya.
Suasana makin larut dalam kebersamaan, saat Hendro yang
memotong tumpeng, lantas menghadiahkannya kepada Fauzan Sukmawansyah. Mereka
yang hadir, kontan bertepuk tangan saat potongan tumpeng disuapkan langsung ke
mulut sang kolega dari Polri ini.
Paur Humas Polres Mempawah, Bripka Susworo PS, kepada awak
media, mengatakan, angjangsana untuk menyampaikan selamat ulangtahun kepada
Danyonif Mekanis 643/WNS ini merupakan wujud mempererat tali silaturahmi antara
Polri dan TNI.
“Ini juga upaya memperkuat sinergitas TNI dan Polri sehingga
kehamornisan akan selalu terjaga demi keutuhan NKRI yang kita cintai,” pungkas
Susworo.
Penulis : Dian Sastra






