SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Mempawah Kelurahan Tengah Salurkan Bantuan Sembako Bagi 399 KPM Terdampak Covid-19

Kelurahan Tengah Salurkan Bantuan Sembako Bagi 399 KPM Terdampak Covid-19

Lurah Tengah, Sawadi, menyalurkan bantuan sembako bagi 399 keluarga penerima manfaat (KPM). Bantuan dari Pemkab Mempawah ini diperuntukkan warga kurang mampu yang terdampak pandemi Covid-19. SUARAKALBAR.CO.ID/Ist

Mempawah (Suara Kalbar)-Kelurahan Tengah, Kecamatan Mempawah
Hilir, menyalurkan bantuan paket bahan kebutuhan pokok berupa 20 kg beras, 1
dus mi instan dan 5 kg gula pasir kepada 399 kepada keluarga penerima manfaat
(KPM).

Secara simbolis bantuan yang berasal dari Pemkab Mempawah
melalui Program Fasilitasi Keserasian Sosial tersebut diserahkan Lurah Tengah,
Sawadi, dengan menerapkan protokol kesehatan, di Kantor Lurah Tengah, Rabu
(23/12/2020).

Kepada awak media, Sawadi menjelaskan, bantuan tersebut
disalurkan Pemkab Mempawah yang diperuntukkan bagi warga kurang mampu yang saat
ini terdampak Pandemi Covid-19.

Ia berharap bantuan ini dapat memenuhi kebutuhan hidup
sehari-hari warga kurang mampu di Kelurahan Tengah.

“Karena kita ketahui bersama, pandemi berdampak
langsung secara ekonomi kepada warga, terutama warga kurang mampu. Nah dengan
adanya bantuan ini, tentu bisa meringankan beban hidup masyarakat,”
katanya.

Tidak lupa, Sawadi atas nama Kelurahan Tengah dan
masyarakat, mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Mempawah, khususnya Bupati
Erlina dan Dinas Sosial atas penyaluran program ini. Ia menilai bantuan yang
diberikan sangat bermanfaat bagi warganya.

“Alhamdulillah, warga yang menerima merasa senang dan
mengucapkan terima kasih kepada pemda dengan adanya bantuan ini,” ujar
dia.

Dalam kesempatan itu, Sawadi juga mengajak masyarakat untuk
selalu mematuhi protokol kesehatan dengan selalu menerapkan 3M agar tidak
tertular Covid-19 atau penyakit lainnya.

“Selalu memakai masker, menjaga jarak saat berada di
luar rumah, serta mencuci tangan menggunakan sabun dengan air yang mengalir.
Mari kita dukung pemerintah memutus mata rantai penyebaran Covid-19,”
tutup dia. 

 

Penulis : Distra

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan