Kapolsek Blusukan, Anak Piatu di Terusan Dihadiahi Kuota Internet
![]() |
| Kapolsek Mempawah Hilir, Iptu Marjuni, bersama personel belusukan membagikan beras. Seorang anak piatu bernama Eva Harmelia membuat Marjuni trenyuh. Ia memberikan uang membeli kuota sebagai sarana Eva untuk belajar. SUARAKALBAR.CO.ID/Dian Sastra |
Mempawah (Suara Kalbar)-Kapolsek Mempawah Hilir, Iptu
Marjuni, blusukan ke sejumlah pemukiman warga kurang mampu untuk menyerahkan bantuan
beras dari Polres Mempawah, Jumat (11/12/2020).
Sejak pagi, Marjuni telah berkeliling desa dan kelurahan di
Mempawah Hilir, bersama sejumlah personel Polsek Mempawah Hilir.
Selain membagikan beras, ia juga menyapa warga dalam rangka meningkatkan
silaturahim Polri dan masyarakat.
Kisah menarik terjadi ketika Marjuni tiba di RT. 022/RW.005,
Jalan Raden Kusno, depan gedung DPRD Mempawah. Di sebuah rumah, Kapolsek menyerahkan
bantuan beras kepada anak bernama Eva Harmelia.
Eva kini berstatus siswi kelas VI SD terlihat sedang fokus
belajar. Dan seketika wajahnya berubah cerah saat Kapolsek datang mengantarkan
beras.
Eva mengaku, tinggal berdua di rumah itu dengan ayah
kandung. Sebab sejak kecil, ibunya telah meninggal dunia. Kapolsek yang
terenyuh dengan penuturan Eva, lantas menanyakan dengan apa Eva belajar.
Bocah ini menjawab, belajar menggunakan internet. Ketika
ditanya apakah kuota di HP-nya masih ada, dengan malu-malu Eva menggeleng.
“Tinggal sedikit om. Tapi saya harus tetap belajar karena
saat ini kami semua sedang ulangan,” cetusnya.
Marjuni kontan tersenyum mendengar penjelasan Eva. Tanpa
ragu, ia mengeluarkan uang dan memberikannya kepada Eva untuk membeli kuota
internet.
“Ini tali asih dari saya untuk Eva membeli kuota ya. Belajar
yang rajin. Jadi lah anak berbakti kepada orangtua agar bisa berprestasi di
sekolah,” ungkap Marjuni.
Eva pun mengangguk ceria. Ia terlihat bersemangat melambaikan
tangan sebagai wujud ungkapan terima kasih kepada Kapolsek Marjuni, yang terus melanjutkan
blusukan membagikan beras ke warga kurang mampu lainnya.
Penulis : Distra





