Dikunjungi Tim Propam Polda Kalbar, Kesiapan Polsek Siantan Cegah Covid-19 Dapat Penilaian Terbaik
![]() |
| Tim Propam Polda Kalbar, Iptu Warsito, saat mengecek kesiapan protokol kesehatan yang diterapkan Polsek Siantan, Polres Mempawah. Kedatangan Tim Propam disambut Kapolsek Iptu Rahmad Kartono. |
Mempawah (Suara Kalbar)-Memastikan kesiapan jajarannya dalam melaksanakan protokol kesehatan Covid-19, Tim Propam Polda Kalbar menyambangi Mapolsek Siantan, Polres Mempawah, Kamis (26/11/2020) pagi. Kedatangan tim Propam Polda Kalbar itu dipimpin Iptu Warsito.
“Kita ingin mengecek dan melihat langsung kesiapan Polsek Siantan menyangkut pelaksanaan protokol kesehatan terhadap masyarakat yang diberikan pelayanan. Kemudian tim propam juga melakukan pemeriksaan jaringan instalasi listrik, ruang tahanan, termasuk pula kesehatan para tahanan di Mapolsek Siantan,” jelas Iptu Warsito.
Secara keseluruhan, Warsito memberikan apresiasi dan penilaian terbaik kepada Polsek Siantan. Sebab, dia melihat persiapan dan kesiapan Polsek Siantan sudah sangat maksimal sesuai standar protokol kesehatan.
“Berkaitan dengan kesiapan penegakan protap kesehatan sudah sangat baik. Dan kami lihat tadi Polsek Siantan dengan melakukan penyemprotan desinfektan bersama-sama BPAJ Jongkat di Mapolsek Siantan,” tuturnya.
Sebelumnya, sterilisasi penyemprotan desinfektan juga telah dilaksanakan Satuan Tugas Covid-19 Kecamatan Jongkat di Pasar Jungkat, Rabu (25/11/2020) sekitar pukul 15.30 WIB. Sterilisasi dipimpin Wakapolsek, Ipda Eri Nurnahar, beserta personil dan dibantu Koramil Siantan, Kades Jungkat dan BPAJ.
Menggunakan mobil double cabin milik BPAJ, petugas menyusuri ruko-ruko di Pasar Desa Jungkat hingga komplek pasar ikan. Sedikitnya 2.000 liter cairan desinfentan disiapkan petugas untuk mensterilkan lingkungan masyarakat dari penyebaran virus Corona setiap harinya.
“Sterilisasi di lingkungan Pasar Desa Jungkat ini sebagai langkah antisipasi penularan virus Corona di lokasi fasilitas umum. Karena, lokasi ini setiap harinya ramai dikunjungi masyarakat untuk berbelanja,” terang Kapolsek Siantan, Iptu Rahmad Kartono.
Di samping sterilisasi, lanjut Kapolsek, petugas juga mensosialisasikan penerapan protap kesehatan di masyarakat. Dalam kesempatan itu, masyarakat diminta untuk taat memakai masker, mencuci tangan pakai sabun, menjaga jarak serta menghindari keramaian.
“Dalam berbagai kesempatan, kami tak bosan-bosannya memberikan edukasi kepada masyarakat agar patuh dan taat terhadap protap kesehatan. Semua ini kita lakukan untuk menjaga dan melindungi masyarakat dari ancaman virus Corona serta memangkas penyebaran pandemi saat ini,” pungkasnya.
Penulis : H. Ardiansyah






