Rahasia Memasak Nasi Matang Sempurna dan Enak ala Koki Bule, Apa Ya?
![]() |
| Ilustrasi memasak nasi. (Shutterstock) |
Suara Kalbar – Nasi merupakan salah satu makanan pokok masyarakat Indonesia dan masyarakat Asia pada umumnya.
Kita pun sudah sangat khatam cara menanak nasi dengan baik dan benar.
Tapi di luar negeri sana, ada seorang bule yang memberikan tips bagaimana memasak nasi agar matang dan memiliki rasa sempurna.
Dia adalah Monty Koludrovic, seorang koki ternama asal Australia.

Kata Monty, ada satu hal yang harus selalu kita lakukan agar nasi matang dan memiliki rasa yang lebih enak.
Berbagi tips di podcast 9Honey dengan
judul What the F For For Dinner, Monty mengklaim memiliki kunci memasak
nasi dengan sempurna dan itu adalah dengan cara mencuci beras hingga
berkali-kali.
Berapa kali? Monty menyarankan hingga 30 kali. Ya benar, 30 kali pembilasan.
“Ketika Anda mencucinya dengan baik, rasa
nasi luar biasa. Mereka bilang mencucinya 30 kali. Jika Anda
membayangkan butiran pati akan menyerap air, tidak demikian. Pati dalam
beras dapat membuat beras mengembang,” kata Monty.
Jadi jelas, solusi memasak nasi sangat
mudah semudah membilasnya hingga berkali-kali. Mau iseng coba mencuci
beras sampai 30 kali?
Sumber : Suara.com






