OTG di Entikong Terkonfirmasi Positif Covid-19
![]() |
Ilustrasi Covid-19.[Suara.com] |
Sanggau (Suara Kalbar) –Berdasarkan Data terbaru Kalimantan Barat, ada penambahan enam kasus baru konfirmasi positif Covid-19 yang disampaikan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kalbar. Hal ini juga berdasarkan pemeriksaan Laboratorium BBTKLPP Jakarta dan Laboratorium Rumah Sakit Untan Pontianak, yang sebarannya Sanggau 1 orang, Pontianak 3 orang, Mempawah 1 orang dan Kayong Utara 1 orang.
Plt Kepala Dinas Kesehatan Sanggau membenarkan Sanggau bertambah 1 orang terkonfirmasi positif Laki laki, 39 tahun, bekerja di instansi vertikal yang berada dan beralamat di Lintas Malindo Entikong.
“Riwayat perjalanan dari Mamuju-Makasar – Jakarta -Entikong. Sebelumnya sudah isolasi mandiri karena saat dilakukan rapid test, hasilnya reaktif sehigga dilanjutkan swab dan hasilnya konfirmasi positif. Yang bersangkutan saat ini kondisinya sehat serta tidak dirawat, karena tanpa gejala lagi, selama ini isolasi mandiri di mess/rumah dinas,”kata Ginting.
Disamping itu Ginting juga menyampaikan kabar baiknya ada tambahan 46 orang hasil swabnya negatif.
“Termasuk 2 orang yang sedang di rawat inap di Ruang Isolasi Rumah Sakit Mth Djaman yang baru hasil swabnya negatif,”ungkapnya.
Penulis : Darmansyah
Editor : Diko Eno
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now