Masjid Mujahidin Sanggau Berikan Bantuan Kepada Guru Ngaji
![]() |
| Penyerahan Bantuan Secara Simbolis.[Suarakalbar/Darmansyah] |
Sanggau (Suara Kalbar) –Pengurus Masjid mujahidin kembali menyalurkan beras murah dengan harga Rp.70.000,-per 10 kg, untuk warga terdampak pandemi Covid- 19 dilingkungan masjid mujahidin, Kelurahan Beringin, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau, minggu (10/05/2020).
“Jumlah beras murah yang disalurkan tahap 2 ini sebanyak 2 ton masing-masing 10 kg, yang disalurkan kepada 200 KK,”kata Ketua Mesjid Mujahidin Syafriansah.
Syafriansah mengungkapkan, selain itu juga diberikan bantuan kepada 19 orang guru ngaji yang sangat berkurang aktivitasnya disebabkan adanya wabah ini berupa beras 10 kg dan uang tunai Rp.250.000,- per orang.
“Penyaluran beras murah dan bantuan kepada guru ngaji tersebut sebagai wujud kepedulian pengurus dan jamaah Masjid Mujahidin kepada saudara-saudarnya yang terimbas wabah Covid- 19 tanpa memandang suku, agama dan asal usul,”ujar Syafriansah.
Syafriansah yang juga selaku ketua Dewan Mesjid Indoesia (DMI) Kabupaten Sanggau menghimbau seluruh rumah ibadah khususnya masjid yang berada di Kabupaten Sanggau untuk dapat berperan nyata membantu masyarakat dilingkungannya yang sedang kesusahan.
“Agar kehadiran masjid dirasakan manfaatnya bagi umat, bukan hanya sebagai sarana ibadah saja, tetapi juga berperan membantu penanggulangan permasalahan umat,”pungkasnya.
Penulis : Darmansyah Dalimunthe
Editor : Diko Eno
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now





