SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda News Koperasi Sejahtera Kalbar dan Salon All Beauty Beri Sembako Ditengah Covid-19

Koperasi Sejahtera Kalbar dan Salon All Beauty Beri Sembako Ditengah Covid-19

Koperasi Sejahtera Kalbar dan Salon All Beauty Beri Sembako ditengah wabah Covid-19 bagi warga kurang mampu di Bengkayang, Senin (6/4/2020)

Bengkayang (Suara Kalbar) –Koperasi Sejahtera Kalbar dan Salon All Beauty memberikan bantuan sembako bagi warga kurang mampu ditengah merebaknya wabah Covid-19.

“Bantuan berupa paket Sembilan Bahan Pokok (Sembako), kami berikan untuk meringankan beban beberapa warga kita yang kurang mampu,” ujar Pengurus Koperasi Sejahtera Kalbar, Aritonang, Senin (6/4/2020).

Adapun Jenis bantuan yang diberikan yaitu mie instans, susu, beras, minyak goreng, roti dan bahkan masker.

Dia menjelaskan di Kabupaten Bengkayang bantuan diberikan untuk tiga dusun yakni Dusun Seburuk Desa Cipta Karya Kecamatan Sungai Betung, Dusun Tapang-Sentagi Desa Bani Amas Kecamatan Bengkayang dan Dusun Dungkan Desa Dharma Bakti Kecamatan Teriak.

Bantuan diberikan untuk dusun Ketiat sebanyak 220 kepala keluarga, untuk Dusun Dungkan 245 Kepala keluarga dan Dusun Tapang-Sentagi sebanyak 93 Kepala Kuarga selain itu bantuan juga kami berikan khusus kepada karyawan Koperasi Sejahtera Kalbar dan Salon All Beauty sebanyak 40 kepala keluarga.

“Kami berharap, walaupun bantuan yang diberikan ala kadarnya, namun semoga bisa meringankan beban warga yang benar-benar membutuhkan,” katanya.

Aritonang mengatakan paket sembako akan disalurkan secara bertahap, dan akan diserahkan secara langsung.

Penulis : Nadi

Editor    : Hendra

Komentar
Bagikan:

Iklan