MTQ XXVII Tingkat Provinsi di Sekadau Resmi Ditunda
![]() |
| Banner MTQ XXVII di Sekadau.[Ist] |
Sekadau (Suara Kalbar) – Satu lagi event besar di Kabupaten Sekadau ditunda. Secara Resmi telah diumumkan pelaksanaan MTQ ke XXVIII tingkat Provinsi Kalimantan Barat yang di Kabupaten Sekadau resmi ditunda.
Ketua harian MTQ XXVIII, Zakaria Umar mengatakan sesuai koordinasi Kabupaten Sekadau dengan LPTQ Provinsi bahwa pelaksanaan MTQ di Sekadau resmi ditunda pelaksanaanya.
“Tadi sore pas rapat, disepakati MTQ XXVII ditunda pelaksanaanya selepas lebaran tepatnya tanggal 14-20 juni 2020, ujarnya kepada suarakalbar.co.id saat dikonfirmasi, Senin (23/3/2020).
Ia melanjutkan, untuk surat resminya akan disampaikan kemudian. Diketahui sejatinya pelaksanaan MTQ akan digelar tanggal 13-19 April 2020.
Ketua Harian sekaligus Sekda Sekadau tersebut menambahkan bahwa ada hikmah dibalik penundaan tersebut diantaranya persiapan kedepan lebih matang.
“Kita ambil hikmahnya agar persiapan lebih matang. Kita ingin sukses penyelenggaraan dan tentu sukses prestasi Sekadau,” pungkasnya.
Penulis : Tambong Sudiyono
Editor : Diko Eno






