SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda News Polres Sekadau Apresiasi Ormas Terlibat Pengaman Natal dan Tahun Baru

Polres Sekadau Apresiasi Ormas Terlibat Pengaman Natal dan Tahun Baru

Salah satu Ormas Banser  NU melakukan pengaman saat Misa hari Natal.

Sekadau (Suara Kalbar) – Kepolisian Resor Sekadau mengapresiasi sejumlah Ormas di Sekadau yang telah berpartisipasi dan turut andil dalam pengamanan Natal dan pada Perayaan Tahun baru 2020.

Hal ini disampaikan oleh IPTU Masdar, Kasat Binmas Polres Sekadau yang menyatakan dengan adanya sinergitas antara Kepolisian, TNI dan Ormas merupakan hal positif yang harus dipertahankan di Sekadau.

“Saya atas nama Kasat Binmas Polres Sekadau mengucapkan terima kasih kepada semua unsur yang telah bekerjasama dalam melakukan pengamanan Natal dan Tahun Baru 2020 di Kabupaten Sekadau,” ucapnya.

IPTU Masdar menjelaskan dengan adanya kerjasama ini sehingga tercipta suasana yang aman, damai, sejuk dan terkendali pada perayaan Natal dan Tahun Baru 2020 ini.

Berkat kerja sama semua unsur, sehingga gawai besar diakhir tahun 2019 hingga awal tahun 2020 bisa berjalan dengan lancar.

Kami mengapresiasi semua pihak terutama Ormas seperti Banser yang telah dari kemaren sebelum maupun sesudah Natal dan malam tahun baru bersama kita melakukan pengamanan meski mereka berbeda keyakinan.

Hal ini menurutnya perlu ditiru karena toleransi beragama dan berbangsa sangat diperlukan di Kabupaten Sekadau yang beragam dari sisi agama dan suku dan sebagainya karena menurutnya keamanan bukan semata-mata tugas dari Polisi dan TNI tetapi merupakan tugas kita bersama.

“Sekali lagi kami Kepolisian Resor Sekadau mengucapkan banyak terima kasih, karena Sekadau masih dalam keadaan aman, damai dan kondusif,” pungkasnya.

Diketahui pengamanan kali ini melibatkan berbagai pihak diantaranya Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat, Serta ormas seperti GP. Ansor, Banser, Pemuda Katolik, Saka Bhayangkara dan ormas lainnya diberbagai wilayah yang ada di Kabupaten Sekadau.

Penulis : Tambong Sudiyono

Editor : Diko Eno

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan