Demokrat Buka Pendaftaran Balon Bupati dan Wabup Sekadau
![]() |
| Tim Seleksi Penjaringan Pilkada Sekadau |
Sekadau (Suara Kalbar) – DPC Partai Demokrat Sekadau membuka pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati Sekadau periode 2020-2025.
“Kami buka pendaftaran dari tanggal 7 sampai 25 Januari 2020 di sekretariat Partai Demokrat di Jalan Raya Sintang KM 2 Sekadau,” kata Ketua Tim Seleksi Pilkada Sekdau,Jeffray Raja Tugam didampingi sejumlah pengurus DPC Partai Demokrat Sekadau dalam keterangan persnya, Selasa (7/1/2020).
Menurutnya, Partai Demokrat secara serentak di Kalbar khusus di Sekadau melaksanakan penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati. Karena sesuai peraturan mengharuskan parpol membuka secara umum untuk menjaring calon kepala daerah
“Demokrat di Sekadau secara aturan tidak cukup mengusung sendiri. Jadi kami perlu berkoalisi dengan partai lain. Karena itu kami sampaikan bahwa DPC Partai Demokrat memberi peluang kepada calon yang ingin menggunakan partai yang tentu bisa membangun komunikasi partai lain,”tegasnya.
Partai Demokrat selama ini sejak berdirinya Sekadau demokrat berhasil mengusung menjadi kepala daerah selama 3 periode. Saat ini kursi partai Demokrat di DPRD Sekadau sebanyak 3 kursi sehingga harus koalisi dalam mengusung calon di Pilkada 2020.
“Jadi kami siap mempertahankan kepala daerah di Sekadau dari partai demokrat yang usung,”ujar Jeffray yang juga anggota DPRD Sekadau ini.
Ia menambahkan, secara resmi partai demokrat belum melakukan penjajakan untuk koalisi dengan partai lain dan nantinya meminta calon bisa membangun komunikasi.
“Kalau bicara kader. Tiga kader partai demokrat sendiri yang siap adalah Tanto Yakobus, Aron dan Jeffray Raja Tugam,”tegasnya.
Penulis: Kundori
Editor: Eko S






