SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda News SK Ketua DPRD Sekadau Resmi Turun dari DPP PDI Perjuangan

SK Ketua DPRD Sekadau Resmi Turun dari DPP PDI Perjuangan

Ketua DPC PDIP Sekadau Aloysius saat menerima SK dari DPP PDIP [Ist].

Sekadau (Suara Kalbar) – Keluar sebagai partai pemenang 2019 di Kabupaten Sekadau dengan mengantongi 7 kursi legislatif, PDI Perjuangan kembali pimpin DPRD Kabupaten Sekadau 2019-2024. Legislator asal Daerah Pemilihan Sekadau II, Radius Effendy diangkat menjadi ketua DPRD Sekadau.

“Sesuai amanah partai, saya bertindak sebagai ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sekadau hari ini (5/10), mengambil langsung Surat Keputusan (SK)tentang Ketua DPRD Kabupaten Sekadau ke DPP,” ujar Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sekadau, Aloysius, Sabtu (5/10/2019) melalui selularnya.

Tradisi partai lanjut politisi PDI Perjuangan asal Balai Sepuak itu mengatakan tidak bisa diwakili dan harus oleh ketua DPC atau yang dimandatkan oleh DPC untuk mengambil SK Ketua DPRD ke DPP.

“Pesan ibu Ketum (Megawati Soekarno Putri ), SK itu, sebagai kader-kader partai tentulah sama-sama mengawal dan mengigatkan. Mengingatkan itu tentunya agar selalu memperjuangkan kepentingan rakyat,” tutupnya.

Penulis: Arkadius

Editor: Kundori

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan