SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda News Dinas Pendidikan Monitoring Sistem Belajar mengajar di Sekadau

Dinas Pendidikan Monitoring Sistem Belajar mengajar di Sekadau

Kegiatan belajar mengajar di Sekolah Dasar.[suarakalbar/Tambong]

Sekadau (Suara Kalbar) – Dinas Pendidikan Cabang Kecamatan Belitang Hulu selalu melakukan monitoring  di sejumlah Sekolah Dasar daerah pedalaman. Hal ini guna mengoptimalkan pendidikan agar prosesnya dapat terlaksana dengan baik.

Salah seorang Guru SD, Raden Alit Patrul Arifin, mengungkapkan pihaknya merasa terbantu dengan adanya monitoring yang dilakukan oleh Dinas Pendidikan Cabang Belitang Hulu.

Dia katakan dengan adanya kegiatan ini sangat membantu para guru terutama yang bertugas di daerah pedalaman.

Tak hanya itu , kegiatan ini juga dapat mendorong serta menambah wawasan dan mengoreksi tata kelola manajemen serta bahan dalam mengajar anak-anak.

“Saya sangat bersyukur dan merasa terbantukan dengan adanya monitoring yang biasa dilakukan sebulan sekali oleh Dinas Pendidikan Cabang Belitang Hulu ini,” ucap Raden Kepada suarakalbar.co.id kamis, (10/10/2019).

Raden menambahkan dengan monitoring dan evaluasi tersebut,  pihak sekolah dapat mengukur tingkat kemajuan pendidikan pada  sekolah terutama mengenai bahan pengajaran.

“Adapun dokumen sekolah yang diliat oleh pengawas seperti kurikulum yang dipakai pada tahun ajaran 2019/2020, monitoring proses belajar mengajar, pemeriksaan RPP, Rrota, Proses dan perangkat ajaran lain,” ujarnya.

Penulis : Tambong Sudiyono

Editor : Diko Eno

Komentar
Bagikan:

Iklan