Bupati Bengkayang Kena OTT KPK, Midji ingatkan Kepala Daerah dan para Pengusaha untuk Bekerja Ikuti Aturan
![]() |
| Gubernur Kalbar, Sutarmidji bersama Walikota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono |
Pontianak (Suara Kalbar) – Bupati Bengkayang Suryatman Gidot terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT) oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan.
Terkait akan hal itu, meski enggan berkomentar, Gubernur Kalbar, Sutarmidji mengingatkan kepada seluruh kepala daerah yang ada di 14 Kabupaten Kota untuk bekerja sesuai aturan.
“Saya mina kepada kepala daerah di Kalbar untuk bekerja sesuai aturan untuk meghindari kasus korupsi. Terkait OTT yang dilakukan KPK terhadap Bupati Bengkayang, saya belum tau jelas,” ungkapnya kepada suarakalbar.co.id, Rabu (4/9/2019).
Saat dikonfirmasi terkait kasus apa Ketua Partai Demokrat Kalbar itu terjerat kasus korupsi, Bang Midji mengakui dirinya belum mengetahui jelas kasus yang menjerat Bupati Bengkayang itu.
“Belum saya belum mendengar kepastian kasusnya sehingga terkena operasi OTT,” katanya.
Mantan Walikota Pontianak dua periode itupun lantas meminta kepada semua pengusaha yang ada untuk tidak melakukan hal-hal diluar prosedur untuk mendapatkan proyek.
“Pengusaha atau kontraktor ni kadang menggunakan cara yang tidak-tidak untuk mendapatkan proyek atau izin, sehingga kepala daerah mesti waspada jangan sampai terjebak,” pungkasnya.
Penulis : Dina Wardoyo
Editor : Kundori
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now





