SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda News Angga Resmana dan Sri Hartati juara Bintang Radio

Angga Resmana dan Sri Hartati juara Bintang Radio

Angga Resmana dan Sri Hartati Jelita Sinaga, pemenang Bintang Radio Indonesia

Pontianak (Suara Kalbar) – Enam Finalis Bintang Radio Indonesia RRI Pontianak, adu kebolehan diajang Bintang Radio, di Aula RRI Pointianak Rabu (11/9/2019) malam.

Angga Resmana dan Sri Hartati Jelita Sinaga, akhirnya dinobatkan sebagai juara pertama menyisihkan empat finalis lainnya.

Dua finalis itu, nantinya akan mewakili RRI Pontianak di ajang Bintang Radio tingkat nasional yang berlangsung di Batu Malang, Jawa Timur pada Oktober nanti.

Angga Resmana juara satu Bintang Radio Indonesia kategori pria bersyukur karena sudah berhasil menjadi yang terbaik di ajang ini. Angga pun mengaku siap untuk bersaing di tingkat nasional dan akan segera melakukan sejumlah persiapan.

“Saya ucap syukur kepada Allah SWT, atas rezekinya yang berlimpah, sehingga saya bisa juara satu. Persiapan, saya harus banyak belajar lagi sesuai masukan dari dewan juri,” kata Angga yang akrab disapa Dagu itu.

Angga menyatakan jika persiapan maksimal akan dilakukannya, agar bisa bersaing dan mengharumkan nama RRI Pontianak di tingkat nasional.

“Insya Allah bisa. Satu bulan ini akan saya maksimalkan dengan belajar dan terus belajar. Masukda dari dewan juri, saya harus banyak memperbaiki artikulasi dalam bernyanyi dan penegasan kata-kata, serta nafas tentunya,” tutup Angga.

Penulis  : Anto

Editor    : Dina Wardoyo

Komentar
Bagikan:

Iklan