SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda News Ditinggal Beli Makanan, Mobil Honda City di Mempawah Terbakar

Ditinggal Beli Makanan, Mobil Honda City di Mempawah Terbakar

Mobil Terbakar

Mempawah (Suara Kalbar)- Sebuah mobil honda city KB 590 MA terbakar di Jalan Johansyah Bhakri, Desa Antibar, Senin (1/7) pukul 15.05 sore. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun korban pemilik mobil mengalami kerugian puluhan juta rupiah.

AKBP Didik Dwi Santoso Melalui Kapolsek Mempawah Timur IPDA Suwanto Mengatakan. Pemilik mobil ini bernama Susanthy (38) warga Jalan Dr Rubini, Rt 021/Rw 007, Kelurahan Terusan.

Bermula ketika Susanthy dan Ibunya Sutina (72) warga BTN Primada Data Kelurahan Terusan hendak membeli makanan di warung Mbok Tini yang terletak di Jalan Johansyah Bhakri, Desa Antibar.

Korban memarkirkan kendaraannya dipinggir jalan raya. Dia pun memesan makanan di warung tersebut.

Sementara itu, ibunya masih berada di dalam mobil yang kondisinya lagi sakit tidak bisa berjalan.

Setelah mendapatkan makanan yang dibeli, korban pun kembali ke mobil.

Saat itulah, korban melihat ada api dari bawah mesin bagian depan mobilnya.

Korban panik dan meminta bantuan warga untuk memadamkan api sekaligus mengamankan orang tuanya yang masih berada di dalam mobil.

“Warga langsung membantu mengamankan korban dari dalam mobil dan berusaha memadamkan api,”ujarnya.

Usaha warga memadamkan kobakaran api tidak berhasil. Sebab, api semakin membesar dan membakar badan mobil.

Kobaran api yang semakin tak terkendali menyebabkan seluruh badan mobil hangus terbakar.

Setelah beberapa waktu berlalu barulah dua unit pemadam kebakaran api Mempawah, tiba di lokasi dan berhasil memadamkan api.

“Dari kejadian ini, korban mengalami kerugian sebesar Rp.90 juta. Sebab, selain 1 unit mobil yang terbakar, dompet milik korban yang berisikan uang tunai Rp 5 juta dan ATM ikut terbakar dalam musibah itu,” ungkpnya.

Penulis : Hamzah

Editor: Kundori

Komentar
Bagikan:

Iklan