SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda News Polsek Mandor gandeng tokoh masyarakat dan Puskesmas gelar sunatan massal

Polsek Mandor gandeng tokoh masyarakat dan Puskesmas gelar sunatan massal

Suasana sunatan massal di Puskesmas Mandor

Landak (Suara Kalbar) – Guna menyambut HUT Bhayangkara ke 73 Keluarga Besar Polsek Mandor bekerja sama dengan H Amarudin dan Puskesmas Mandor menyelenggarakan sunatan massal.

Sebelum kegiatan sunatan massal dimulai Kapolsek Mandor IPTU Anuar Syarifudin membuka acara kegiatan sunatan massal tersebut yang di selenggarakan Puskesmas Mandor.

Kapolsek Mandor IPTU Anuar Syarifudin mengatakan, sunatan massal yang  diselenggarakan merupakan bentuk perhatian Kepolisian Sektor Mandor kepada masyarakat.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada Rekan H Amarudin, Drs H Efendi dan Puskesmas Mandor yang telah ikut serta membantu jalannya kegiatan kegiatan Sunatan massal sehingga berjalan dengan baik dan lancar semoga allah Subhanahu ata ala yang membalas kebaikan itu semua,” ucap Kapolsek.

H Efendi mewakili masyarakat yang mengikuti kegiatan Sunatan massal  mengucapkan terimakasih kepada Kapolsek Mandor IPTU Anuar Syarifudin,  H Amarudin dan Pihak Puskesmas Mandor yang mana sudah menyelenggarakan acara Sunatan massal tersebut.

“Ini sangat berguna dan membantu masyarakat,”kata Efendi seraya mengucapkan Selamat Hari Ulang Tahun Polri Ke – 73 Semoga Polri tetap jaya dan sukses selalu dan selalu dalam lindungan Allah Swt.

Penulis : Irmanudin

Editor: Admin Suara Kalbar

Komentar
Bagikan:

Iklan