Gegah Buana B Juara Pertama Lomba Sampan Bidar
![]() |
| Tim dayung Gegah Buana B |
Sekadau (Suara Kalbar) – Akhirnya hari ini, Minggu (9/6) tim Sampan Bidar Gegah Buana B berhasil meraih posisi juara pertama pada pertandingan lomba sampan bidar Kampung Belitang. Selain piala, panitia juga menyiapkan uang sejumlah Rp. 5.000.000,- bagi mereka.
Untuk posisi kedua di raih oleh tim sampan bidar Bahtera Nuh A dan juga berhak membawa pulang piala dan uang tunai Rp. 4.000.000,-.
Pada posisi ketiga kembali tim sampan bidar Raja Siluman C dengan membawa pulang piala dan uang tunai sejumlah Rp. 3.000.000,-.
Di urutan ke empat di raih oleh tim sampan bidar Gegah Buana A dan mereka berhak membawa pulang piala dan uang tunai Rp. 2.000.000,-
Selain piala dan uang, panitia juga memberikan piagam penghargaan kepada juara 1, 2, 3 dan 4.
Ke empat tim sampan bidar ini berhasil menyingkirkan 54 tim sampan bidar lainnya yang ikut berlaga di kegiatan tersebut.
Besok tanggal 10 juni, kegiatan di lanjutkan dengan pertandingan bola volly putra – putri dan juga pertandingan futsal.
Debi Pebriyanto, ketua panitia pelaksana mengatakan bahwa kegiatan lomba sampan bidar, futsal dan bola volly putra – putri di selenggarakan di Desa Belitang Satu adalah merupakan agenda rutin setiap tahun di desa tersebut.
“Kegiatan ini juga di selenggarakan dalam rangka memeriahkan perayaan idul fitri 1440 hijriah,” pungkasnya.
Penulis: M.Sandi/Suara Sekadau
Editor: Kundori






