Wabup Sekadau buka sosialisasi perda desa
Sekadau (Suara Kalbar)-
Pemerintah Kabupatrn Sekadau pada Kamis (15/11) menggelat
sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) Kabupaten Sekadau Nomor 5 Tahun 2018 tentang Pemerintahan Desa yang digelar di Aula Serbaguna lantai 2 Kantor Bupati Sekadau Jalan Merdeka Timur KM 09.
Acara Sosialisasi dibuka oleh wakil Bupati Sekadau Aloysius, SH M.Si.
Dalam sambutannya, Wabup mengatakan, bahwa Pemkab Sekadau telah mengundangkan Peraturan Daerah (Perda) nomor 5 tahun 2018 tentang Pemerintah Desa yang didalamnya mengandung penataan Desa, pemilihan Kepala Desa, badan usaha milik Desa dan pembangunan Desa dalam kawasan perdesaan.
Perda nomor 5 tahun 2018 ini,lanjut Wabup,adalah menggantikan Perda nomor 2 tahun 2013 tentang pemerintahan Desa. Tujuan dari Perda ini antara lain kata dia, untuk menyesuaikan UU nomor 6 tahun 2011 tentang pemerintahan Desa dan pelaksanaannya.
“Menjadi sebuah regulasi tentang bentuk pelaksanaan peraturan daerah yang mengatur tentang Desa serta merupakan pengawasan, pembinaan, monitoring dan evaluasi terhadap pemerintahan Desa dan pemerintah Daerah, “katanya.
Aloysius juga mengingat Perda ini baru, diharapkan berlaku efektif mulai tanggal ditetapkan. Dan perlu dilsosialisasikan agar diketahui oleh masyarakat luas.
“Saya berharap seluruh peserta sosialisasi hari ini benar-benar mengikuti kegiatan Perda ini dengan sungguh – sungguh. Apabila ada yang kurang jelas supaya dapt ditanyakan kepada narasumber,” pesannya.
Kabag hukum Radius SH selaku pejabat tehnis,dalam acara pembukaan membacakan sambutan tertulis Assisten II, Pemerintahan dan Kesra selaku Ketua pelaksana mengatakan bahwa acara sosialisasi ini berlangsung selama 2 hari dari yaitu 15-16 November 2018.
Narasumber sosialisasi adalah, Sekda Kabupaten Sekadau, Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kabupaten Sekadau, Kadis PMD, Kabid PMD, Kabid Pembangunan Kawasan Perdesaan, Kabid Pemberdayaan Masyarakat Desa dan Kepala Bagian Hukum Setda Kabupaten Sekadau.
Sosialisasi ini di ikuti seluruh kepala desa,ketua BPD,dan kasi administrasi desa, serta camat se – kabupaten Sekadau,dan dihadiri oleh, Sekda Kabupaten Sekadau Drs. H Zakaria, M. Si, dan beberapa kepala OPD dilingkungan Pemkab Sekadau.
Penulis: Sudarno
Editor: Kunsori
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now